5 Makanan yang Harus Dihindari Saat Sedang Menjalankan Diet

Selasa 09 Jul 2024 - 07:06 WIB
Reporter : Naura Qristina
Editor : syariah m

 

RADARBENGKULU.bacakoran.co - Menurunkan berat badan adalah tantangan yang cukup sulit dan tidak mudah untuk dicapai bagi setiap orang.

Untuk mencapainya, kamu harus rajin dan berkomitmen dalam berolahraga, minum air putih yang banyak, tidak begadang, yang penting adalah pola makan yang sehat.

Saat sedang melakukan diet, kamu harus sangat berhati-hati dalam memilih makanan yang dikonsumsi. 

Meskipun ada beberapa makanan yang dapat membantumu untuk menurunkan berat badan, sedangkan untuk makanan olahan dapat membuat berat badanmu bertambah lebih banyak.

Dilansir pada Zen Life Magazine, berikut adalah 5 makanan yang harus dihindari saat sedang menjalankan diet.

1. Yogurt Manis

 

Tentu saja, Yogurt ini selalu dianggap salah satu jenis makanan yang sehat, terutama yogurt Yunani. 

 

Pasalnya yogurt ini mengandung protein dan kultur bakteri yang sangat berguna untuk pencernaan makanan yang sehat. 

 

Hanya saja, ada banyak sekali jenis yogurt di pasaran saat ini, termasuk yogurt yang dimaniskan dengan gula dan madu. 

 

Yogurt yang bebas lemak sebagian besar mengandung gula tambahan yang berkontribusi terhadap penambahan berat badan. Lebih baik hindari yogurt yang dimaniskan sama sekali.

Kategori :