Khutbah Jumat: Tanda-Tanda Orang Menderita

Imron Rosadi--

Khatib : Ustadz Imron Rosadi

Disampaikan di : Masjid Besar Al-Amin, Jalan RE Martadinata Kelurahan Kandang Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu

Assalamualaikum warahmatullahi Wabarakatu

Kaum muslimin yang di rahmati Allah SWT

Alhamdulillah, merupakan kalimat thayibah yang diucapkan sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Maha kasihnya tak pernah pilih kasih. Maha sayang kepada hamba-hambanya tak bisa terbilang.

Shalawat dan salam semoga tetap senantiasa dilimpahkan kepada nabiyina wa habibina wa maulana Muhammad SAW dengan selalu mengucapkan kalimah shalawat. Mudah-mudahan kita mendapatkan syafaat dari Rasulullah SAW fi yaumil qiyaamah.

Wasiat taqwa untuk jamaah shalat Jumat dan termasuk diri khotib, mari kita berusaha meningkatkan  taqwa kita kepada Allah SWT.

BACA JUGA:Khutbah Jumat: ISTIDRAJ

BACA JUGA:Khutbah Jumat: Cinta Tanah Air

Adapun caranya adalah : mari kita laksanakan  perintah-perintah Allah SWT dan mari kita mencegah diri kita dari larangan-laranganNya. Mudahan-mudahan kita termasuk hamba-hamba Allah SWT yang muttaqin. Aamiin

Jamaah shalat jumat rahimakumullah

Al-Qur'an menginformasikan, “ pada suatu hari akan datang seseorang tidak dapat berbicara kecuali atas izin Allah SWT maka diantara mereka ada yang menderita/sengsara ada yang bahagia/ senang.” (QS. Hud: 105)

“maka adapun orang yang sengsara/menderita tempatnya di neraka, disana mereka mengeluarkan jeritan dan rintihan.” (QS. Hud: 106)

“mereka kekal didalamnya selama masih ada langit dan bumi kecuali Tuhanmu menghendaki, sungguh Tuhanmu Maha Pelaksana terhadap apa yang Dia kehendaki.” (QS. Hud: 107).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan