radarbengkulu.bacakoran.co - Halloween yang selalu dirayakan dan dinanti-nanti pada tanggal 31 Oktober setiap tahunnya, menjadi momen yang dinantikan banyak orang di seluruh dunia.
Pada 2024, Halloween jatuh pada hari Kamis, memberikan kesempatan bagi banyak orang untuk merayakannya dengan berbagai cara yang seru dan kreatif.
BACA JUGA:Tahu Susu Cihuni, Makanan Tradisional Sumedang Bandung Yang Gurih, Enak dan Lembut
Halloween bukan hanya tentang kostum menyeramkan dan permen, tetapi juga momen yang membawa banyak manfaat sosial dan psikologis.
Mengadakan pesta Halloween dapat menjadi cara yang efektif untuk mempererat hubungan sosial, meningkatkan kreativitas, hingga mengurangi stres.
Berikut beberapa manfaat mengadakan pesta Halloween yang menarik untuk dipahami, dilansir dari Psychology Today dan Better Health.
1. Meningkatkan Kreativitas
Halloween menawarkan kesempatan untuk berkreasi, baik dalam kostum maupun dekorasi.
Dari kostum DIY hingga dekorasi rumah yang tematik, Halloween memberi ruang bagi setiap orang untuk mengekspresikan imajinasi mereka.