Ini Cara Distan Bengkulu Selatan Lakukan Pengembang Paten Terpadu

Kepala Dinas Pertanian Bengkulu Selatan Sakimin S.Pt bersama Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Ikat Aliman Maulana,SP-Fahmi/RADAR BENGKULU-

RADAR BENGKULU.BACAKORAN.CO, MANNA - Untuk menciptakan inovasi serta pola pikir untuk seluruh peternak di Bengkulu Selatan. Saat ini sudah ada beberapa desa yang sudah Ter SK kan oleh Bupati Bengkulu Selatan. 

Terkait pengembang Penumbuhan Kampung Ternak (Peten) Intensif terpadu, bahkan saat ini penumbuhan Peten ini terus saja berkembang.  Yang mana tentunya untuk peternak intensif lebih banyak mendapatkan manfaatnya.

Kepala Dinas Pertanian Bengkulu Selatan Sakimin S.Pt melalui Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Ikat Aliman Maulana,SP mengatakan metode sistem beternak ada dua yaitu sistem pemeliharaan ekstensif adalah pemeliharaan ternak di padang penggembalaan, pola pertanian menetap atau dihutan yang biasa dikenal dengan ternak yang dilibatkan dan yang kedua peternakan intensif berarti produksi hewan yang seluruh lingkungannya disediakan untuk memaksimalkan keuntungan dari pemeliharaannya atau ternak yang dikandangkan.

"Hal inilah yang harus kita rubah polanya ditengah masyarakat, dengan harapan peternak di Bengkulu Selatan disebelas Kecamatan semuanya melakukan sistem peternakan instensif terpadu. Sampai saat ini kita sudah mempunyai kampung Paten  instensif terpadu ini ada 21 desa,"papar Ikat diruangnnya Jumat (07/06).

Program pengembangan Paten instensif terpadu ini,pihak Dinas pertanian bukan hanya menyuruh, ataupun memerintah masyarakat untuk mengkandangkan ternaknya. Jika nantinya semua ternak sudah dikandangkan maka Dinas Pertanian akan sepenuhnya melakukan pendampingan kepada peternak.

BACA JUGA:Jalan Depan Polsek Kota Manna Segera Diperbaiki 2024

BACA JUGA:22 KPM Desa Merpas Terima BLT DD tahap 1, Ini harapan Kades

BACA JUGA:Ini Perkembangan Penataan Kawasan Danau Dendam Tak Sudah Provinsi Bengkulu

Mulai dari menegemen pakan, pemanfaatan kotoran ternak,kesehatan ternak. Bahkan Vaksinasi yang diberikan secara gratis.Hal ini membuktikan keseriusan dari Dinas Pertanian untuk memajukan peternakan instensif untuk masyarakat peternak. 

Bahkan saat ini ada dua kelompok petani ternak yang masih dalam pembinaan di desa Tanggo Raso Kecamatan Pino Raya.

"Bahkan dari hal yang sudah kita lakukan,dengan cara melakukan pendamping kepada peternak intensif  masyarakat sekitarpun sudah menerima dan mengerti bahwa ternak instensif ini mempunyai banyak manfaat seperti dari sisi pakan kita bisa memanfaatkan jerami dan pelepah sawit, perkembangbiakannya bisa dengan cara kawin suntik. Yang mana nantinya peternak instensif terpadu ini  harapannya peternak di Bengkulu Selatan bisa maju dan berkualitas,"pungkas Ikat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan