Dilamar Ustadz Pondok, Alumni Santriwati Ponpes Pancasila Putuskan Nikah Muda

Pernikahan leza apriyanti dan ustadz shodiqul amin--

RADAR BENGKULU - Pernikahan muda seringkali menjadi topik perdebatan dalam masyarakat. Beberapa melihatnya sebagai tindakan romantis dan komitmen sejati.

Sementara yang lain meragukan kebijaksanaan memutuskan untuk menikah pada usia yang masih muda.

Meskipun banyak pernikahan muda berhasil dan bahagia, ada berbagai pro dan kontra terkait dengan keputusan untuk menikah pada usia yang masih muda.

Lain halnya dengan pasangan suami istri yang baru saja menikah pada Desember 2023 lalu. Leza Apriyanti, seorang mahasiswi yang memutuskan untuk nikah muda dengan ustadz Shodiqul Amin yang merupakan  salah seorang ustad yang ada di Pondok Pesantren (Ponpes) Pancasila di Kota Bengkulu.

Ia mengambil keputusan untuk menikah muda dikarenakan ustadz yang menjadi suaminya ini sangat besar perjuangannya untuk memiliki hatinya. Terlebih, ia   memerlukan waktu yang sangat lama.

Yaitu, kurang lebih 4 tahun untuk menaklukan hatinya. Hingga Leza luluh dan akhirnya memutuskan untuk menghalalkan hubungannya dengan ustad Shodiqul Amin.

BACA JUGA:Entry Meeting BPK, Pemkab BU Komitmen Tetap Terdepan Atas LKPD Bengkulu Utara

BACA JUGA:Sopir Angkot Bengkulu Keluhkan Soal Penghasilan dan Penumpang Sepi

Kisah ini bermula sejak Leza duduk di bangku SMA dan ustadz Shodiq merupakan ustadz yang mengajarnya di Pondok Pesantren Pancasila di Kota Bengkulu, tempat dimana Leza bersekolah.

Ia mengungkapkan bahwasanya ustadz Shodiq telah lama mengaguminya. Yaitu, sejak dari kelas 1 SMA. Karena, Leza adalah santriwati teladan di Pondok Pesantren.

 '' Ustadz seringkali memperhatikan saya dari kejauhan,”ungkapnya kepada RADAR BENGKULU saat dikediamannya di Jalan Rinjani Jembatan Kecil Kota Bengkulu kemarin.

Hal ini terungkap saat ia telah lulus dari Pondok Pesantren Pancasila dan ia berkuliah.Ustadz memberanikan diri untuk mendekatinya lagi dan mengajak bertaaruf dan meminta izin untuk melamarnya kepada orang tuanya dan mengajak menikah muda.

BACA JUGA:Diguyur Hujan, Jalan Menuju Pusat Perkantoran Benteng Ambles

BACA JUGA:Antisipasi Bencana Pasca Hujan, Polsek Ketahun Cek Debit Air

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan