FIFGROUP Raih Penghargaan Best Women Empowerment Company Awards 2025
FIFGROUP Raih Penghargaan Best Women Empowerment Company Awards 2025-Ist-
RADAR BENGKULU - PT Federal International Finance (FIFGROUP), yang merupakan anak perusahaan PT Astra International Tbk dan bagian dari Astra Financial, dianugerahi penghargaan sebagai Best Women Empowerment Company Awards 2025 oleh HerStory pada Selasa, 11 Februari 2025.
Gelaran yang berlangsung di The Sultan Hotel, Jakarta Pusat itu menjadi ajang apresiasi kepada perusahaan terbaik yang senantiasa mendorong peningkatan peran perempuan sebagai bagian dari inisiatif pemberdayaan perempuan, baik di internal perusahaan maupun kepada masyarakat.
BACA JUGA:Cegah Efisiensi Berdampak ke Program Kemendikdasmen, P2G Saran Rampingkan Struktur Birokrasi
BACA JUGA:Dosen Geologi UGM Tolak Kampus Kelola Tambang, Lucas Donny Setijadji: Hati-hati dengan RUU Minerba
Dalam gelaran tersebut, FIFGROUP mendapat predikat sebagai Best Women Empowerment Company 2025 in Creating Safe and Inclusive Work Environments for Women kategori Multifinance.
Human Capital Division Head FIFGROUP, Arlien Virginia Jonathan, mewakili perusahaan menerima langsung penghargaan yang diberikan oleh Chief Executive Officer (CEO) HerStory, Muhamad Ihsan.
Arlien menyampaikan rasa bahagia dan syukurnya atas apresiasi yang diperoleh oleh FIFGROUP. “Keberlanjutan atau sustainability menjadi isu krusial di dunia saat ini. Dan setiap perusahaan berupaya untuk dapat adaptif dengan setiap inisiasi keberlanjutan. FIFGROUP, dalam hal ini juga terus berupaya memberikan kesempatan yang besar bagi perempuan untuk berperan dan berdaya dalam lingkup pekerjaan, salah satunya dengan keberadaan perempuan di level top management.” kata Arlien.