radarbengkulu.bacakoran.co - Kacang hijau merupakan salah satu bahan pangan yang kaya akan manfaat kesehatan, mulai dari serat yang baik untuk pencernaan hingga kandungan protein yang tinggi. Mengolah kacang hijau menjadi bubur tidak hanya lezat, tetapi juga menyehatkan.
Dilansir pada cookpad, berikut ini adalah resep Bubur Kacang Hijau Sehat yang dapat Anda coba di rumah, dengan bahan-bahan sederhana dan cara memasak yang mudah. Cocok untuk dijadikan menu sarapan atau camilan sehat sehari-hari!
BACA JUGA:Anda Perlu Mengonsumsi Kacang Merah, Ini Khasiatnya
BACA JUGA:7 Manfaat Kacang Kenari Bagi Kesehatan Anak, Kaya Nutrisi dan Dapat Tingkatkan Daya Ingat Anak
Bahan-bahan:
* 200 gram kacang hijau, rendam semalaman
* 800 ml air
* 200 ml santan cair (pilih santan rendah lemak atau bisa diganti susu almond untuk versi lebih sehat)
* 2 lembar daun pandan
* 3 sendok makan gula merah (sesuaikan dengan selera, bisa kurangi jika ingin lebih sehat)