National Center of Complementary and Integrative Health menyebutkan bahwa stres oksidatif dapat memicu penyakit jantung dan diabetes.
Untuk melawan radikal bebas, tubuh perlu memperbanyak makan buah yang kaya antioksidan. Seperti buah bidara.
BACA JUGA:Kaya Cita Rasa Yang Enak, Ini 4 Rekomendasi Tempat Makan Pecel Lele di Wonogiri, Bikin Nagih!
BACA JUGA:Air Ini Dipercaya Sangat Cocok Untuk Ibu Hamil, Kenali 6 Manfaatnya
3. Untuk mencegah penyakit diabetes
Adapun cara untuk menghindari diabetes dengan mengendalikan kadar gula darah, sehingga kadarnya tidak mudah melonjak naik dan merosot begitu saja.
Buah bidara yang memiliki rasa asam ternyata berpotensi menurunkan risiko diabetes. Karena memiliki senyawa aktif antidiabetes.
4. Untuk menyehatkan pencernaan
Lalu, manfaat lain buah bidara ternyata juga bisa menyehatkan pencernaan. Hal tersebut bisa terjadi, karena buah bidara kaya akan serat yang baik untuk pencernaan.
Untuk diketahui juga, bahwa serat dari buah bidara ini dapat membantu melembutkan feses. Sehingga mudah lebih melewati usus dan melancarkan sembelit (susah BAB).
Selain itu, fungsi serat buah yang rasanya asam ini juga memberi makan pada bakteri sehat di usus kita.