Umbut Langkap, Makanan Tradisional Khas Kampung Siluman Jabar, Bercita Rasa Unik dari Pohon Palem Muda

Kamis 28 Nov 2024 - 11:14 WIB
Reporter : Eka purnama
Editor : Syariah m

 

 

radarbengkulu.bacakoran.co - Setiap daerah mempunyai masakan tradisional yang mencerminkan budaya dan warisan nenek moyangnya. 

Contohnya adalah Umbut Langkap dari Desa Siluman, Desa Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat.

BACA JUGA:4 Makanan Tradisional Khas Kutai Kartanegara yang Sudah Jarang Ditemukan, Salah Satunya ada Gence Ruan

BACA JUGA:Mengenal Borondong, Makanan Tradisional Asal Desa Laksana Bandung yang Manis dan Legit Makin Sulit Dijumpai

Hidangan unik ini terbuat dari batang pohon palem muda liar dan telah lama menjadi bagian tradisional masyarakat setempat.

 

Mengutip dari sumber Inews.id, Menurut Emed Setiawan, tokoh masyarakat di Kampung Siluman, Umbut Langkap biasanya diambil dari hutan sekitar desa yang jaraknya sekitar 500 meter.

 

Dikatakannya, sejak tahun 1970-an, tanaman ini menjadi bahan makanan yang populer di kalangan masyarakat.

 

“Saat itu banyak masyarakat yang mencari Umbut Langkap untuk diolah di rumah. Hidangan Umbut ini sering dihidangkan di berbagai acara, termasuk acara Maulid Nabi Muhammad SAW,” kata Emed.

 

Hidangan tradisional ini sering diolah menjadi berbagai macam masakan, seperti gudeg atau oseng-oseng.

Kategori :