Dibanderol Mulai Rp 3 Jutaan, Oppo A5 Pro Resmi Diluncurkan

Oppo resmi meluncurkan Oppo A5 Pro di Indonesia, menawarkan spesifikasi unggulan dengan harga mulai dari Rp3 jutaan-Dok.Oppo Indonesia---

RADAR BENGKULU, JAKARTA -- Oppo resmi meluncurkan Oppo A5 Pro di Indonesia, menawarkan spesifikasi unggulan dengan harga mulai dari Rp3 jutaan.

Seperti dikutip dari laman disway.id, smartphone ini hadir dalam dua varian, yaitu Oppo A5 Pro 4G dan Oppo A5 Pro 5G , yang siap memenuhi kebutuhan pengguna akan perangkat berkinerja tinggi namun tetap terjangkau.

Harga dan Varian

Oppo A5 Pro 5G:

1. RAM 8GB dan ROM 256GB: Rp 4.299.000

Oppo A5 Pro

1. RAM 8GB + ROM 256GB: Rp 3.499.000

2. RAM 8GB + ROM 128GB: Rp 3.099.000.

Spesifikasi Unggulan

Oppo A5 Pro menawarkan sejumlah fitur menarik yang membuatnya menonjol di kelasnya:

1. Layar: Dilengkapi dengan layar AMOLED berukuran 6,7 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120Hz, memberikan tampilan yang jernih dan responsif.

2. Performa: Varian 4G ditenagai oleh prosesor Snapdragon 6s 4G Gen 1, sedangkan varian 5G menggunakan MediaTek Dimensity 6300, memastikan kinerja yang optimal untuk berbagai kebutuhan.

3. Kamera: Kamera belakang utama 50MP dan kamera depan 16MP, cocok untuk fotografi dan selfie berkualitas tinggi.

BACA JUGA:Begini Tips Memilih Headset Bluetooth yang Bagus dan Tidak Mudah Rusak, Salah Satunya Cek Harga

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan