PKB Bengkulu Antarkan 5 Kandidat Cagub dan 2 Cawagub ke DPP, Persaingan Ketat Menuju Pilkada 2024

Minggu 23 Jun 2024 - 20:30 WIB
Reporter : windi junius
Editor : Azmaliar Z

RADAR BENGKULU - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Bengkulu telah mengantarkan lima nama kandidat Calon Gubernur (Cagub) dan dua kandidat Calon Wakil Gubernur (Cawagub) ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB. Langkah ini menandai dimulainya persaingan ketat menuju Pilkada 2024 di Provinsi Bengkulu.

Nama-nama kandidat Cagub yang diantarkan ke DPP PKB adalah Bupati Bengkulu Utara, H. Mian; Mantan Walikota Bengkulu, Helmi Hasan; Mantan Bupati Rejang Lebong, Ahmad Hijazi; Bupati Mukomuko, Sapuan; dan Ir. Rizan Ramlan. Sedangkan kandidat Cawagub terdiri dari Mantan Sekretaris Daerah Lebong, Mustarani, dan anggota DPD RI, Eni Khairani.

“Kami mengantarkan mereka karena telah mengembalikan formulir,” ungkap Ketua DPW PKB Bengkulu, Zainal, melalui sambungan telepon pada Minggu, 23 Juni 2024.

 BACA JUGA:Dempo Xler Tanam Pohon dan Bersih Sampah di Pantai Panjang Bengkulu, 191 Negara Tanam Pohon Serentak

BACA JUGA:Mobnas Pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu Telan Dana Rp 3,5 Miliar

Zainal menjelaskan, nama-nama tersebut akan melalui proses seleksi di DPP PKB, yang akan menghasilkan rekomendasi untuk DPW Bengkulu.

 

 “Nantinya nama-nama itu akan berproses di DPP hingga keluar rekomendasi.” 

 

 

Proses penjaringan Bakal Calon (Balon) Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu oleh PKB telah dimulai pada 20 April lalu. Penjaringan ini dilakukan baik secara langsung maupun online. Zainal menambahkan, banyak tokoh yang mendaftar, namun hanya mereka yang mengembalikan formulir yang diajukan ke DPP. 

 

“Kami mengajukan nama-nama yang mengembalikan formulir penjaringan. Baik online maupun langsung.” 

 

 

Kategori :