Penjabat Walikota Arif Gunadi dan Elfi Hamidy Kabarnya Siap Maju dalam Pilwakot 2024?

Dalam gelombang percakapan yang bertebaran diberbagai grup WhatsApp, nama-nama yang muncul dengan tegas adalah Penjabat Walikota Bengkulu Arif Gunadi dan Elfi Hamidy.-Ist-

RADAR BENGKULU -  Persaingan politik di Kota Bengkulu semakin memanas menjelang Pemilihan Walikota (Pilwakot) yang dijadwalkan pada bulan November mendatang.

Dalam gelombang percakapan yang bertebaran diberbagai grup WhatsApp, nama-nama yang muncul dengan tegas adalah Penjabat Walikota Bengkulu Arif Gunadi dan Elfi Hamidy.

Kedua figur ini tidak bisa dipandang sebelah mata oleh pesaingnya lantaran keduanya sudah dikenal luas dalam lingkungan politik dan masyarakat Bengkulu. Gambar  keduanya yang sama mengunakan jas hitam dan peci hitam ini semakin berwibawa dengan tulisan   

"Optimis Kota Bengkulu Maju Lanjutkan", hal ini mengisyaratkan bahwa mereka akan maju dalam kontestasi politik yang akan datang. Sehingga telah menjadi topik perbincangan hangat di kalangan warga.

BACA JUGA: Gara-Gara Istri Siri, Akhirnya Masuk Rumah Sakit

BACA JUGA:Investasi Bodong Kembali Menghebohkan Bengkulu Utara

Arif Gunadi yang saat ini menjabat sebagai Walikota Bengkulu, meskipun belum terlalu lama dengan jabatan tersebut, akan tetapi   kehadirannya dalam politik lokal telah menimbulkan beragam respons di kalangan masyarakat.

Sementara itu, Elfi Hamidy yang memiliki latar belakang yang kuat dalam bidang bisnis dan pengembangan masyarakat, juga telah membangun reputasi yang solid di Bengkulu. Dikenal sebagai sosok yang energik dan berorientasi pada solusi, telah menghantarkan Elfi Hamidy sebagai Anggota DPRD Provinsi dari Partai Golkar.

Pada saat yang sama, spekulasi tentang kemungkinan keduanya  berpasangan pada Pilwakot mendatang, sehingga menjadi perbincangan menarik dikalangan masyarakat. 

Meskipun belum ada pernyataan resmi dari kedua belah pihak, tetapi kehadiran keduanya dalam wacana politik Bengkulu menjanjikan sebuah kontestasi yang menarik.

BACA JUGA:Catat! 15 Kegunaan dari Ampas Kopi Bekas yang Harus Diketahui Oleh Semua Orang

BACA JUGA:6 Hal Berbahaya yang Dilakukan Orang Tua Tanpa Sadar Terhadap Anaknya

Para pengamat politik menilai bahwa Pilwakot 2024 di Kota Bengkulu akan menjadi ajang yang menarik untuk diikuti. Dengan hadirnya tokoh-tokoh seperti Arif Gunadi dan Elfi Hamidy dan beberapa tokoh lainnya diharapkan dapat mempercepat transformasi dan perubahan positif di Kota Bengkulu semakin besar.

 Situasi politik yang semakin dinamis ini juga menjadi panggung bagi warga Bengkulu untuk memilih pemimpin yang dianggap mampu membawa Kota Bengkulu menuju masa depan yang lebih baik. Dengan perkembangan yang terus berlangsung, masyarakat pun diharapkan dapat memberikan dukungan dan partisipasi aktif dalam proses demokrasi yang akan datang. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan