Bupati Seluma Berencana Bangun Kantor Khusus Para Veteran

Bupati Seluma Erwin Oktavian SE menyampaikan rencananya untuk membuka kantor khusus para veteran di Kabupaten Seluma-Wawan-RADAR BENGKULU

RADAR BENGKULU, SELUMA - Bupati Seluma Erwin Oktavian SE menyampaikan rencananya untuk membuka kantor khusus para veteran di Kabupaten Seluma.

Ini dimaksudkan Pemkab setempat agar organisasi itu berjalan lebih baik dan membawa manfaat bagi para pejuang. Hal itu disampaikan Bupati saat menggelar acara Ramah Tanah dengan Veteran, Wakawuri dan Angkatan 45 di Gedung Daerah Serasan Seijoan Seluma, Rabu, 14 Agustus 2024.

" Selain itu, makam pahlawan yang ada di Kelurahan Talang Dantuk akan kita perbaiki agar para pahlawan yang telah gugur dimakamkan disana,"sampai Bupati Seluma, Erwin Oktavian.

Dilanjutkannya, pemerintah daerah berupaya terus memperhatikan para veteran yang ada di daerah ini. Pemerintah daerah ingin para veteran diperlakukan dengan baik, apalagi mereka berjasa turut andil dalam perjuangan kemerdekaan bangsa.

BACA JUGA:Sosialisasi Pendampingan Kepada UMKM Untuk Memberdayakan Perempuan Dalam Meningkatkan Ekonomi

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Dapat Kuota 500 Formasi CASN dari Menpan-RB

" Terima kasih kepada para pejuang dan para veteran yang telah berjuang untuk mempertahankan kemerdekaan tanah air Indonesia dan khususnya Kabupaten Seluma," sampainya.

Erwin mengajak masyarakat untuk tidak melupakan sejarah. Perjuangan merebut kemerdekaan bukan hal mudah, sehingga sudah seharusnya kemerdekaan ini diisi dengan hal-hal yang bermanfaat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan