Lagi Musim Kemarau, Berikut 5 Tips Untuk Kesehatan Tubuh Saat Cuaca Panas, Yuk Terapkan!

Lagi Musim Kemarau, Berikut 5 Tips Untuk Kesehatan Tubuh Saat Cuaca Panas, Yuk Terapkan!-Ist-

radarbengkulu.bacakoran.co - Musim kemarau di Indonesia sering kali menimbulkan tantangan tersendiri bagi kesehatan masyarakat. 

Mengutip dari sumber RRI, suhu panas yang berkepanjangan dapat berdampak negatif pada kesehatan fisik dan mental dan penting untuk mengambil tindakan pencegahan untuk menjaga kesehatan selama musim ini.

- Pentingnya hidrasi

Menurut pakar kesehatan, selama musim kemarau, kebutuhan tubuh akan air meningkat. 

Karena dehidrasi dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan

Minum air secara teratur: cobalah minum setidaknya delapan gelas air sehari. Tambahkan lebih banyak air jika Anda melakukan aktivitas fisik yang berat.

 

Konsumsi makanan yang kaya air: buah-buahan seperti semangka, blewah, dan jeruk, serta sayuran seperti mentimun dan selada dapat membantu memenuhi kebutuhan air tubuh.

 

- Melindungi kulit dari sengatan matahari

Paparan langsung terhadap sinar matahari dapat menyebabkan berbagai masalah kulit, termasuk kulit terbakar dan penuaan dini. Langkah-langkah berikut ini dapat membantu

Gunakan tabir surya: pilih tabir surya dengan SPF 30 atau lebih tinggi dan oleskan setiap 2-3 jam.

Kenakan pakaian pelindung: kenakan pakaian lengan panjang, topi, dan kacamata hitam untuk melindungi kulit dan mata dari radiasi UV.

Hindari sinar matahari langsung: hindari berada di luar ruangan pada jam-jam paling cerah (10.00-16.00).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan