Diseret Arus Laut, Warga Desa Sawah Jangkung Meninggal Dunia

Warga Desa Sawah Jangkung meninggal dunia--

RADAR BENGKULU, KAUR - Warga Desa Sawah Jangkung, Kecamatan Kaur Selatan,  Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu dihebohkan dengan kejadian terseret arus laut ditemukan sudah meninggal dunia, Jumat sore (1/12). 

Kejadian berlangsung sekira pukul 15.04 WIB di pantai Pasar Lama.

Korbanya adalah M. Rais (52), warga Desa Sawah Jangkung. 

Korban memasang jaring di sekitar pantai Pelabuhan Pasar Lama ini meninggalkan dua orang anak. Kejadian ini meninggalkan luka yang mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan. Karena, tidak menyangka akan meninggal dunia mendadak. 

BACA JUGA:Jasa Raharja Perkuat Komitmen Inovasi Strategis  

Kapolres Kaur, AKBP Eko Budiman, S. IK, M. IK, M. Si melalui Kapolsek Kaur Selatan, Iptu Ryo Kun Atmojo, SH menyampaikan, musibah yang menimpa M. Rais (52), warga Desa Sawah Jangkung bersama temannya menjaring ikan dipinggir pantai dan tiba-tiba terseret gelombang pantai yang besar.

Korban menghilang digulung ombak. Teman korban langsung meminta pertolongan dan berupaya mencari korban.

 "Ada warga Desa Jangkung tenggelam di pantai terseret gelombang besar, sempat dilarikan ke Puskesmas Bintuhan, tapi nyawa korban tidak bisa diselamatkan lagi. Saat ini jasad korban sudah dirumah duka," ujar Kapolsek Ryo Kun. 

BACA JUGA:Petani Keluhkan Kondisi Irigasi Sekunder Tak Kunjung Diperbaiki

BACA JUGA:Sudah Banyak yang Pesan, Abon Kabunji SMAN 3 BS Dapat Cegah Stunting

Jasad korban ditemukan pukul 16.00 WIB dalam kondisi tidak bernyawa lagi. Korban ditemukan 1 KM dari lokasi pertama kali korban tenggelam. Jasad korban dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan.

Atas musibah yang menimpa korban, keluarga korban menerima dengan ikhlas dan merelakan korban dengan lapang dada.(hel)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan