Pemuda Mukomuko Amati Suasana Politik Daerah: Caleg Seperti Ini Tidak Bisa Diharapkan

Weri Tri Kusumaria, SH., MH Seorang Pemuda Mukomuko Amati Suasana Politik Daerah--

BACA JUGA:Siap-siap, Jelajah Alam Mukomuko ke-6 Berhadiah Mobil

BACA JUGA:Bupati Sapuan: Hasil Kordinasi dengan BWSS VII Ada Kabar Baik Buat Petani Mukomuko

Tingginya politik uang, tambah Weri menjadi bukti kontestasi politik sudah tidak sehat lagi. Kaderisasi pada Partai Politik untuk menempuh insan yang cakap, latar belakang pendidikan untuk menunjang kinerja seorang wakil rakyat, seperti tidak dibutuhkanagi. Yang terpenting untuk menjadi anggota DPRD yaitu modal uang. 

"Selagi politik uang ini marak, maka itu menjadi bukti perpolitikan kita sedang sakit. Sedang tidak sehat," beber Weri. 

Ia berharap masyarakat menolak praktik politik uang. Memilih calon wakil rakyat melihat kapasitas, kemampuan, dan rekam jejak para Caleg. Bukan memilih karena uang. 

"Saya juga berharap, ada tindakan tegas terhadap pelaku politik uang. Pengawas Pemilu harus membuka mata lebar-lebar terhadap praktik money politik ini. Saya rasa, semua sepakat, apalagi penyelenggara Pemilu, kalau politik uang ini adalah penyakit demokrasi," pungkas Weri.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan