Wajib Coba! 5 Makanan Tradisional Khas Banyuwangi Yang Sayang Untuk Dilewatkan, Rasanya Nikmat dan Bergizi
Wajib Coba! 5 Makanan Tradisional Khas Banyuwangi Yang Sayang Untuk Dilewatkan, Rasanya Nikmat dan Bergizi-Poto ilustrasi-
Apa itu sego cawuk?
Dalam sepiring sego cawuk, terdapat kuah kaldu segar yang gurih dengan tahu. Kemudian ditaburi dengan telur rebus dengan kuah kecoklatan yang gurih, asin dan sedikit manis. Ada juga sambal tomat ikan.
Daun semanggi dan parutan kelapa memberikan rasa yang segar dan sedikit pedas. Semua ini terasa nikmat jika disajikan dengan nasi.
Botok tawon
Jika Botok Lamtoro sudah biasa, Banyuwangi memiliki Botok Tawon.
Hidangan ini terbilang unik karena menggunakan sarang tawon sebagai bahan dasarnya. Sarang tawon ini kemudian dimasak dengan bumbu dasar seperti bawang merah, bawang putih, cabai dan tomat. Kemudian dibungkus dengan daun pisang dan dikukus.
Hidangan ini cocok disajikan dengan nasi putih hangat.
Menurut Ahmad, sarang tawon merupakan sumber protein yang baik. Ia mengandung asam amino esensial yang dibutuhkan untuk pertumbuhan dan perkembangan tubuh.