Anda Anemia? Ini Dia 5 Minuman Penambah Darah yang Bisa Jadi Alternatif Pencegahnya

Rabu 06 Nov 2024 - 01:52 WIB
Reporter : Adam
Editor : syariah m

radarbengkulu.bacakoran.co - Selain makanan, ada beragam minuman penambah darah yang bisa dikonsumsi untuk mencegah anemia. Minuman-minuman ini mudah ditemukan dan harganya juga terjangkau, bahkan bisa dengan mudah dibuat sendiri dirumah.

Anemia merupakan kondisi ketika tubuh kekurangan sel darah merah atau sel darah tersebut tidak berfungsi dengan baik. Kondisi ini dapat disebabkan oleh berbagai hal dan yang paling umum adalah kekurangan zat besi.

Sebenarnya, kekurangan zat besi bisa diatasi maupun dicegah dengan mencukupi kebutuhan zat besi setiap hari. Salah satu caranya adalah dengan meningkatkan asupan zat besi melalui konsumsi minuman penambah darah.

BACA JUGA:Polsek Enggano Berikan Makanan Sehat dan Bergizi Untuk Siswa SDN 51 Bengkulu Utara

BACA JUGA:Berikut 5 Makanan Tradisional Yang Wajib Dicoba Saat Sarapan, Rasanya Lezat dan Nikmat

Minuman penambah darah mengandung berbagai nutrisi yang dapat mendukung pembentukan sel darah merah, misalnya zat besi, vitamin B12, asam folat, dan vitamin C.

 

Dilansir dari laman alodokter.com, beberapa minuman penambah darah yang bisa dikonsumsi untuk mencegah anemia adalah :

 

1. Jus buah

Jus buah adalah salah satu pilihan minuman penambah darah yang rasanya nikmat. Kamu bisa membuat jus dari buah penambah darah, seperti buah alpukat, kurma, plum, murbei, dan tin.

Untuk meningkatkan penyerapan zat besi dalam saluran pencernaan, kamu dapat menambahkan buah sumber vitamin C ke dalam jus. Beberapa contoh buah yang kaya vitamin C, misalnya jeruk, kiwi, jambu merah, dan stroberi.

 

2. Jus sayuran

Selain dari buah-buahan, jus sebagai minuman penambah darah juga bisa terbuat dari berbagai sayuran yang mengandung zat besi, seperti tomat, bayam, brokoli, dan asparagus. Kamu pun bisa membuat jus sayuran ini dengan campuran buah agar rasanya lebih enak.

Kategori :