Kita Harus Tahu 7 Keutamaan Istighfar Dalam Kehidupan

Kamis 05 Sep 2024 - 07:14 WIB
Reporter : fahmi
Editor : syariah m

Dari rasa sedih yang mendalam ketika kita mengucapkan istighfar dengan penuh keikhlasan, maka secara tidak langsung kita telah merelakan hidup kita diatur oleh Allah, dengan hati yang pasrah, percaya pada sang pencipta, maka tubuh lebih rileks. Allah pun akan memberikan rezeki dari arah yang tak terduga ketika hambaNya percaya dan ikhlas terhadap apapun yg menjadi ketetapan.

 

4. Tolak bala atau terhindar dari bencana dan azab

 

Dengan kita sering bertaubat, mengingat Allah dan melafalkan istigfar dalam setiap helaan nafas, maka Allah akan melindungi hambaNya dari segala marabahaya. Allah Ta'ala berfirman dalam Al-Qur’an Surat Al-Anfal:

 

ۚ وَ مَا کَانَ اللّٰہُ مُعَذِّبَهمۡ وَهمۡ یَسۡتَغۡفِرُوۡنَ

 

Dan tidaklah (pula) Allah akan mengazab mereka, sedang mereka meminta ampun. (Al Anfal:33).

 

Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah dalam Majmu' Al Fatawa berkata :

 

فَأَخْبَرَ سُبْحَانَهُ أَنَّهُ لَا يُعـَذِّبُ مُسْتَغـْفِرًا؛ لِأَنَّ الِاسْتِغـْفَارَ يَمْحـُو الـذَّنْبَ الَّـذِي هـُوَ سَبَبُ الْـعَذَابِ، فَيَنْدَفِـعُ الْـعَذَابُ

 

"Allah SWT mengabarkan, bahwa Dia tidak akan mengazab orang yang beristighfar (memohon ampun dari dosa). Karena istighfar itu  akan menghapus dosa  yang dosa itu sendiri merupakan penyebab datangnya adzab, sehingga adzab itupun sirna dengan cepat."

 

Kategori :