Berikut 8 Tips Menghindari Bau Mulut Saat Puasa dari dokter Gigi Mardhiyah, Yuk simak!!

Jumat 29 Mar 2024 - 06:10 WIB
Reporter : eka pertama sari
Editor : Syariah muhammadin

 

RADAR BENGKULU - Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah bagi umat Islam di seluruh dunia.

Selama Ramadhan, puasa wajib dilakukan setiap hari mulai subuh hingga magrib.

Dilansir dari sumber terkait, Dee Dental Clinic Pangkalpinang dan dokter gigi Puskesmas Benteng Bangka Tengah dr Mardhiyah mengatakan, selama berpuasa terjadi perubahan kebiasaan makan yang dapat mempengaruhi kesehatan gigi dan mulut. 

Perhatian terhadap kesehatan gigi dan mulut seringkali terabaikan saat berpuasa. Padahal, menjaga kesehatan gigi dan mulut tetap penting untuk menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Biasanya permasalahan gigi dan mulut yang sering dikeluhkan selama Ramadhan antara lain mulut kering, sakit gigi, dan bau mulut yang dapat menurunkan rasa percaya diri kata dr. Mardhiyah.

Berikut beberapa tips dan pertimbangan penting dalam menjaga kesehatan gigi selama Ramadhan:

BACA JUGA:5 Manfaat Puasa untuk Kesehatan Lambung yang Perlu Anda Ketahui

BACA JUGA:8 Manfaat Puasa Secara Psikologis, Baik untuk Kesehatan Mental

BACA JUGA:9 Manfaat Tidur Siang Saat Puasa Untuk Kesehatan, Ternyata Bisa Tingkatkan Imun Tubuh

1.Sikat Gigi Teratur Minimal 2x Sehari

Menyikat gigi adalah langkah termudah untuk menjaga kebersihan mulut. Saat berpuasa, waktu terbaik untuk menyikat gigi adalah sebelum tidur, dan saat sahur, gunakan pasta gigi berfluoride selama 1-2 menit pada seluruh permukaan gigi.

 

2. Membersihkan lidah

Tekstur permukaan lidah yang kasar juga dapat menjadi tempat berkumpulnya makanan, yang jika tidak dibersihkan akan memicu pertumbuhan dan penumpukan bakteri di lidah.

Kategori :