Pemda Kaur Rapat Forum Konsultasi Publik Penyusunan RKPD Tahun 2026

Jumat 14 Mar 2025 - 21:28 WIB
Reporter : Hendri Fatria
Editor : Azmaliar
Pemda Kaur Rapat Forum Konsultasi Publik Penyusunan RKPD Tahun 2026

RADAR BENGKULU, KAUR - Pemerintah Kabupaten Kaur melaksanakan forum Konsultasi Publik Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Kaur tahun 2026 yang disusun mengacu pada Visi dan Misi Bupati  Kaur Gusril Pausi,S.Sos dan Wakil Bupati Abdul Hamid,S.Pdi dilaksanakan di Aula Kantor Bapperida Kaur pada Rabu 12 Maret 2025.

   Rapat dipimpin Sekda Kaur Dr. Drs. Ersan Syahfiri,MM didampingi Kepala Bapperida Kaur Dr. Hiftario Syahputra,ST,M.Si,Asisten I, perwakilan OPD, perwakilan kecamatan dan tokoh masyarakat.

   Rapat forum konsultasi RKPD Tahun 2026 yang bertujuan untuk menyerap aspirasi dari berbagai pihak dan memastikan perencanaan pembangunan daerah lebih partisipatif serta sesuai dengan kebutuhan dan skala prioritas.

  Pada kesempatan itu, Sekda Kaur Dr. Drs. Ersan Syahfiri,MM mengatakan, rapat forum RKPD Tahun 2026 merupakan langkah awal dalam proses penyusunan program dan kebijakan pembangunan lebih tepat sasaran serta memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat. Dalam keadaan efisiensi anggaran, efisiensi ini harus tepat sasaran, tepat manfaat, harus betul-betul dilakukan, kita berharap forum RKPD ini menghasilkan produk perencanaan yang diusulkan oleh kawan-kawan OPD.

BACA JUGA:Bupati Kaur Gusril Pausi Tegaskan Oktober 2025 Listrik di Kaur Tidak Ada Pemadaman

BACA JUGA:Safari Ramadhan, Bupati Kaur Terima Ambulance Gratis dari Wagub Bengkulu

    "Forum ini menghimpun semua masukan dari stakeholder terkait,mudah-mudahan nanti dengan berpedoman visi dan misi Bupati terpilih untuk lompatan awal untuk menyusun perencanaan dengan maksimal," ujar Sekda.

    Dikatakan Sekda, forum RKPD Tahun 2026 benar-benar membutuhkan masukan masyarakat, oleh karena itu partisipasi dan masukan dari semua elemen sangat diperlukan agar pembangunan di Kabupaten Kaur dapat berjalan lebih efektif dan berkelanjutan. Selain itu, forum RKPD Tahun 2026 memiliki peran penting sebagai jembatan startegis dalam mengoptimalkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJMD).

    "Penyusunan RKPD disusun dengan mengacu pada Visi dan misi Bupati terpilih yaitu, "Kaur Maju, Sejahtera dan Bahagia" setiap program yang dirancang dapat selaras dengan tujuan pembangunan jangka menengah yang telah ditetapkan," tuturnya.

Kategori :