Peresmian Sentra Layanan UT di SALUT FKPKBM Kota Bengkulu, Tingkatkan Akses Pendidikan Tinggi

Peresmian Sentra Layanan UT di SALUT FKPKBM Kota Bengkulu, Tingkatkan Akses Pendidikan Tinggi-Naura -

 

 

radarbengkulu.bacakoran.co– Sebuah langkah besar dalam mendekatkan akses pendidikan tinggi bagi masyarakat Kota Bengkulu telah diwujudkan melalui peresmian Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT) yang berlokasi di FKPKBM Kota Bengkulu, pada Sabtu, 21 September 2024.

Acara yang dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Direktur Universitas Terbuka (UT) Bengkulu, Yusrizal, M.Pd, serta Kepala Dinas Pendidikan Kota Bengkulu, A. Gunawan, S.Sos, serta berbagai pejabat pendidikan dan tamu undangan lainnya yang dimana kegiatan hari ini berlangsung dengan penuh semangat.

BACA JUGA:Pemda Bengkulu Selatan Akan Anggarkan Pembelian Buku Untuk Siswa, Ada Apa?

BACA JUGA:Deklarasi, Milenial Bengkulu Selatan Mantapkan Hati, Romer Endak Kitau Nian

Direktur Universitas Terbuka (UT) Bengkulu, Yusrizal, M.Pd, menegaskan bahwa pembukaan SALUT ini sangat penting, mengingat saat ini sudah memasuki awal semester ganjil yang berlangsung dari bulan September hingga Desember. 

 

Sentra layanan ini diharapkan dapat menjadi solusi bagi masyarakat yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi, namun terkendala oleh faktor geografis, ekonomi, dan usia.

BACA JUGA:HARHUBNAS ke-53, KSOP Kantor UPT UPP Linau Lakukan Aksi Bersih Pantai

“Peresmian ini kita lakukan karena sudah memasuki awal pembelajaran semester ganjil. Kami berharap Sentra Layanan UT ini bisa menjadi wadah bagi warga Kota Bengkulu, terutama mereka yang ingin menikmati pendidikan tinggi tetapi terkendala faktor geografis, keuangan, atau usia,” tutur Yusrizal.

 

Ia juga menambahkan bahwa UT Bengkulu saat ini memiliki lebih dari 9.000 mahasiswa aktif, dengan jumlah mahasiswa baru yang sudah mencapai lebih dari 2.500 orang. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan