36 Peserta Lelang JPTP Lolos Seleksi Administrasi, Siap Ikuti Uji Kompetensi, Ini Pesan DPRD

36 Peserta Lelang JPTP Lolos Seleksi Administrasi, Siap Ikuti Uji Kompetensi, DPRD Minta Lelang Jabatan Itu Transparan dan Sesuai Keilmuan-windi-

RADAR BENGKULU - Sebanyak 36 nama telah diumumkan sebagai peserta yang berhasil lolos seleksi administrasi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) atau eselon II Pemerintah Provinsi Bengkulu. 

Para peserta yang lulus akan melanjutkan ke tahap selanjutnya. Yaitu Uji Kompetensi yang akan dilaksanakan hari ini, Jumat, 19 April 2024.

Dari pendaftar secara online yang berakhir pada 8 April lalu, sebanyak 40 peserta berhasil mendaftar. Namun, hanya 36 peserta yang berhasil mengembalikan berkas hingga batas waktu yang ditentukan, yaitu Selasa, 16 April 2024.

Kemudian untuk proses seleksi administrasi dilakukan pada tanggal 17 April 2024 oleh Panitia Seleksi (Pansel) yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri, S.Sos., M.Kes. Hasil seleksi administrasi diumumkan pada Kamis, 18 April 2024.

BACA JUGA:Banyak Dukungan, Ketua DPRD Provinsi Siap Maju dalam Pilbup Bengkulu Tengah

BACA JUGA:Jumlah Santunan Menurun, Dirut Jasa Raharja Ungkap Efektivitas Program Mudik 2024

"Alhamdulillah,  berkas yang masuk semuanya lulus administrasi," ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi, S.Sos., M.AP, pada Kamis kemarin.

Gunawan menegaskan bahwa peserta yang lolos seleksi administrasi telah memenuhi persyaratan sesuai dengan ketentuan yang telah diumumkan oleh Panitia Seleksi beberapa minggu sebelumnya. 

BACA JUGA:Tips Jitu Hindari Silau Cahaya Lampu Mobil dari Arah Berlawanan Saat Berkendara

Seleksi JPTP Eselon II Pemprov Bengkulu ini menghadirkan enam jabatan yang tersedia. Peserta yang telah lulus seleksi administrasi diwajibkan mengikuti tahapan selanjutnya. Yaitu Uji Kompetensi atau asessment, yang akan dilaksanakan di Ruang Pola Kantor Gubernur Bengkulu, Kelurahan Padang Harapan, pada Jumat - Sabtu, 19-20 April 2024.

 

 

"Peserta yang tidak mengikuti tahapan seleksi Uji Kompetensi ini akan secara otomatis dinyatakan tidak lulus ke tahapan berikutnya," tambah Gunawan.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan