Dukung Tugas Polri, Pemkab Mukomuko Bangun Gedung di 3 Polsubsektor

Kadis PUPR Mukomuko, Apriansyah--

RADAR BENGKULU, MUKOMUKO - Pemkab Mukomuko terus mendorong agar tugas dan fungsi Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dapat berjalan maksimal di Kabupaten Mukomuko yang merupakan daerah terjauh dari Markas Polda Bengkulu yang berada ibukota Provinsi.

Melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Pemkab Mukomuko tahun ini membangun 3 gedung Polsubsektor. Pengerjaan gedung tersebut terus dikebut.

Polsubsektor adalah unit kepolisian yang berada di bawah Polsek (Kepolisian Sektor) dan bertugas melaksanakan fungsi kepolisian di wilayah hukum Polsek.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Mukomuko, Apriansyah, ST., MT  didampingi Kepala Bidang Cipta Karya, Budiarto, ST turun langsung melakukan monitoring pembangunan gedung tersebut.

BACA JUGA:Dugaan Korupsi BTT Kembali Menggelinding, Belasan Saksi Diperiksa Orang Kejati Bengkulu

BACA JUGA:Dinkes Mukomuko Bayar Lunas Proyek RS Pratama, Siapkan Pegawai, Izin dan Pendukung Operasional

"Beberapa hari lalu kita melakukan monitoring pekerjaan pembangunan gedung di 3 Polsubsektor," ungkap Kadis PUPR Mukomuko, Apriansyah ketika dikonfirmasi RADAR BENGKULU, kemarin.

Adapun pembangunan gedung Polsubsektor yakni di Polsubsektor XIV Koto, kemudian Polsubsektor Air Dikit dan Polsubsektor Malin Deman.

Lanjutnya, dari hasil monitoring yang telah dilakukan, pembangunan gedung di Polsubsektor XIV Koto dan Air Dikit masih terus berjalan.

"Dari monitoring yang telah kita lakukan ini tidak ditemukan kendala yang berarti dan masih berjalan lancar. Sedangkan untuk Polsubsektor Malin Deman kita akan lakukan monitoring besok,"jelasnya.

BACA JUGA:Catatan Baru Sejarah Mukomuko, Teras Terunjam 'Lubuk Kecik Ikan Mas Galo'

BACA JUGA:Ini Dia Penyebab Harga TBS Sawit Bulan Oktober Turun

Apriansyah optimis pembangunan gedung di 3 Polsubsektor ini selesai tepat waktu dengan hasil yang maksimal dan bisa segera dimanfaatkan.

"Dari hasil monitoring pekerjaan masih pemasangan batu bata dan hal -hal yang perlu dikerjakan agar segera dikerjakan. Mudah -Mudahan selesai tepat waktu sesuai jadwal yang telah ditentukan," demikian Apriansyah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan