Musala Al-Hamid Kota Bengkulu Launching Program Paket Kurban, Diinisiasi Hamsar Ansari Hasibuan

Program Paket Kurban Mushala Al-Hamid Kota Bengkulu--

RADAR BENGKULU.BACAKORAN.CO - Musala Al-Hamid yang terletak di Jalan Semangka 5 A RT.12 RW.03 Kelurahan Padang Serai, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu melaunching Program Paket Kurban.

Hamsar Ansari Hasibuan selaku inisiator didampingi Ketua, Rantau Bayu, Sekretaris Dwi Satria Sanjaya dan Bendahara, Oktapiansah Candradidi mengatakan kepada bahwa ini dilatarbelakangi oleh adanya kesinambungan kurban di Musala Al-Hamid.

"Yang melatarbelakangi timbulnya gagasan ini adalah adanya kesinambungan kurban di Musala Al-Hamid, sekaligus mengantisipasi adanya kekosongan ibadah kurban di tahun-tahun berikutnya dan juga agar syiar di Musala tetap hidup,"  ujar Ketua RW.03 Kelurahan Padang Serai kepada RADAR BENGKULU.

Kembali Hamsar, sapaan Hamsar Ansari Hasibuan mengungkapkan, teknis Program Paket Kurban ini, hewan kurban yakni sapi kita estimasikan senilai Rp 17.500.000,- per ekornya dan nilai ini dibagi ke 7 orang peserta kurban.

"Program Paket 10 bulan @Rp. 250.000,- per bulan, realisasi Tahun 1446 H / 2025 M.

Lalu Program Paket 20 bulan

@Rp. 125.000,- perbulan, realisasi Tahun 1447 H / 2026 M.

Terakhir, Program Paket 30 bulan

@Rp. 84.000,-  perbulan, realisasi Tahun 1448 H / 2027 M.

Tapi ini bukan merupakan suatu utang, maksudnya sebagai contoh, si A ikut program Paket Kurban 10 bulan, maka si A sendiri yang harus menyerahkan sendiri dana patungan bulanannya ke Bendahara Musala. Jadi, tidak ada satupun pengurus Musala yang akan menagih tiap bulan ke si A," urainya.

Adapun tujuan program Paket Kurban ini agar memudahkan para jamaah Musala Al-Hamid, khususnya warga RT.12 dapat menunaikan ibadah kurban.

BACA JUGA:Rakerda LPTQ Tetapkan Seluma Tuan Rumah MTQ ke-XXXVII Tahun 2026

BACA JUGA:Antisipasi Daerah Rawan Bencana,Pemprov Bengkulu Siapkan Rencana Kontinjensi

" Metode ini merupakan solusi untuk memudahkan para jamaah Musala Al-Hamid, khususnya warga RT.12 dapat menunaikan ibadah kurban setiap tahunnya. Kalau program ini berhasil, maka In shaa Allah setiap tahun kita sudah ada peserta kurban dan para peserta kurban tidak akan merasa keberatan," bebernya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan