PJ Bupati Benteng Berharap Kafilah Bisa Mengharumkan Nama Benteng Diajang MTQ Provinsi
PJ Bupati Benteng Berharap Kafilah Bisa Mengharumkan Nama Benteng Diajang MTQ Provinsi-Ist-RADAR BENGKULU
RADAR BENGKULU.BACAKORAN.CO - Penjabat Bupati Bengkulu Tengah (Benteng) Dr. Heriyandi Roni, M.Si menghadiri pembukaan kegiatan Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke XXXVI tingkat Provinsi Bengkulu yang berlangsung di Alun-alun Rajo Malin Paduko Kota Argamakmur Kabupaten Bengkulu Utara.
Kegiatan yang dibuka secara langsung oleh Gubernur Bengkulu H. Rohidin Mersyah serta didampingi jajaran Forkopimda Provinsi, Kepala OPD, Bupati Bengkulu Utara Ir. Mian selaku tuan rumah, para Bupati/walikota se-Provinsi Bengkulu, Kepala Kemenag Kabupaten/Kota serta undangan lainnya.
Sementara itu, Pj.Bupati Bengkulu Tengah Heri Roni mengungkapkan bahwa pembukaan MTQ ke XXXVI di Kabupaten Bengkulu Utara berjalan dengan Khidmat dan sangat baik.
"Pemda Bengkulu Tengah juga menurunkan Kafilah terbaik yang siap memberikan penampilan terbaiknya demi mengharumkan agama Islam untuk mewakili Kabupaten Bengkulu Tengah," terangnya.
Sementara itu, ia berharap pada MTQ tingkat Provinsi Bengkulu ke XXXVI ini dapat menjadi pintu gerbang bagi umat Islam untuk terus menggali, memahami, dan mengaplikasikan isi kandungan al qur’an dalam kehidupan sehari-hari.
"Selain itu, kami seluruh jajaran mengharapkan kepada Kafilah dari Bengkulu Tengah dapat menjadi qori-qoriah dan hafid hafidzah terbaik yang memiliki tujuan sebagai wahana silaturahmi antar peserta dalam mengikuti MTQ ini. Selain itu juga menjadi pendorong dalam mendalami minat baca al qur’an," harapnya.
BACA JUGA:Hari Pertama Lomba MTQ ke XXXVI, Kafilah Cabang Fahmil Al Qur'an Unjuk Kebolehan
BACA JUGA:BPJS Kesehatan Cabang Bengkulu dan Pemda Kaur Meningkatan Akses Layanan Kesehatan
BACA JUGA:Dukung Swasembada Beras, Pemprov Bengkulu Bersama Polda Lakukan Penanaman Padi Gogo
Sekadar informasi, kabupaten Bengkulu Tengah menurunkan sebanyak 21 orang kafilah untuk mengikuti ajang perlombaan Qorih dan Qoriah. Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan , Koperasi, dan UKM (DisperindagKop UKM) juga membuka Stand makanan yang memasarkan produk olahan khas dari Kabupaten Bengkulu Tengah.
Untuk diketahui ada sebanyak 402 Kafilah dari 9 Kabupaten dan 1 kota yang ikut berlomba pada MTQ ke XXXVI tingkat Provinsi Bengkulu.