Dinas P3APPKB dan BKKBN Provinsi Bengkulu Gelar Pelayanan KB Gratis
Pelayanan KB Gratis di Seluma-Wawan-RADAR BENGKULU
RADAR BENGKULU, SELUMA - Dinas P3APPKB Kabupaten Seluma dan BKKBN Perwakilan Provinsi Bengkulu mengadakan pelayanan KB gratis hari Jumat, 19 April 2024. Ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Kartini Tahun 2024.
Pelaksanaan KB gratis dilaksanakan di seluruh Puskesmas se-Kabupaten Seluma, RSUD Tais, Klinik Mustika, Klinik Bhayangkara dan Klinik Dokter Wardoyo.
Itu diselenggarakan dari tanggal 18 sampai 30 April 2024.
Kepala Dinas P3APPKB Seluma, Rosdiana, S.Sos, M.Si mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan sebagai salah satu upaya dalam meningkatkan capain target akseptor KB baru dan KB ulang serta sebagai wujud Seluma Melayani.
"Bagi masyarakat yang membutuhkan pelayanan KB gratis, silahkan datang ke Faskes tersebut," sampai Rosdiana.
BACA JUGA:Catat! 15 Kegunaan dari Ampas Kopi Bekas yang Harus Diketahui Oleh Semua Orang
BACA JUGA:November, Pelantikan Anggota DPRD Seluma Terpilih Diadakan Serentak
BACA JUGA:Wabup Seluma Ingatkan agar Waspada dengan Penyakit DBD
Rosdiana berharap, melalui kegiatan pelayanan KB gratis tersebut jumlah akseptor KB di Kabupaten Seluma akan semakin bertambah.