4 Tips Simpel Untuk Menjaga Stamina Selama Menjalankan Ibadah Puasa
Sering merasa sangat lemas dan tidak berenergi ketika berpuasa? Tubuh yang tidak memiliki stamina dapat menjadi hambatan ketika melakukan aktivitas pada saat me-kompas healt-
RADAR BENGKULU - Sering merasa sangat lemas dan tidak berenergi ketika berpuasa? Tubuh yang tidak memiliki stamina dapat menjadi hambatan ketika melakukan aktivitas pada saat menjalankan puasa.
Berikut ini adalah tips yang dapat membantu menjaga kesehatan dan stamina selama menjalankan ibadah puasa:
1. Persiapan makanan yang di konsumsi
Saat sahur, pastikan untuk mengkonsumsi makanan yang tetap sehat dan bergizi.
Seperti makanan yang mengandung protein, karbohidrat dan serat yang dapat membuat kenyang lebih lama. Hindari makanan manisan dan lemak yang berlebihan.
BACA JUGA:Resep Kolak Kuah Putih, Menu Simpel Untuk Berbuka Puasa
BACA JUGA:5 Buah-Buahan yang Baik Dikonsumsi Untuk Berbuka Puasa
2. Perbanyak asupan air
Seperti yang di ketahui, saat puasa seharian tubuh pasti akan kekurangan cairan. Nah, untuk menjaga stamina saat berpuasa, pastikan untuk minum air yang cukup saat sahur dan setelah berbuka puasa.
Hindari minuman mengandung kafein seperti kopi dan alkohol, karena 2 minuman tersebut dapat menghilangkan cairan dalam tubuh.
3. Hindari aktivitas yang terlalu berat
Jika kita beraktivitas yang terlalu berat, tentunya hal itu dapat menyita energi dan stamina yang banyak.