Polres Mukomuko Bentuk Tim Urai Macet, Dapat Dukungan Kodim, Ini Tugasnya

Kapolres dan Dandim Mukomuko lepas tim urai macet--

RADAR, MUKOMUKO - Polres Mukomuko membentuk tim urai macet. Tim ini gabungan antara personel Kepolisian, TNI, dan termasuk Pemkab Mukomuko meliputi, Perhubungan, Satpol-PP, Dinas PUPR, dan Dinas Kesehatan. 

Kapolres Mukomuko, AKBP. Nuswanto, SH., S.IK., MH bersama Dandim 0428/MM, Letkol. Inf. Andri Suratman, didampingi Kasat Lantas, AKP. Rully Zuldh Fermana, S.IK., M.Si. menjelaskan, pembetukan tim urai macet ini sebagai kesiapsiagaan menghadapi tahapan kampanye pada Pemilu 2024. Selain itu juga kesiapan menghadapi hari raya Natal dan tahun Baru. 

Diterangkannya lebih lanjut, pada masa kampanye Pemilu, serta hari Raya Natal dan tahun Baru 2024 mendatang, kemungkinan terjadi kemacetan di beberapa titik.

 "Sebagaimana kita ketahui, kemacetan terkadang jadi keluhan masyarakat. Maka sebagai bentuk tanggapan kita, dibentuk tim urai macet," papar Kapolres. 

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Bangun 5 Unit Jembatan di 4 Kecamatan

Katanya, dari pemetaan selama ini, ada beberapa titik yang rawan terjadi kemacetan. Diantaranya, pasar-pasar tradisional, objek wisata, ruas jalan yang rusak, antrean angkutan buah sawit di pabrik, dan lokasi hiburan atau kumpul massa. 

"Ketika nanti terjadi kemacetan, tim urai macet bisa cepat bergerak. Kemudian masing-masing personel sudah tahu tugas masing-masing. Kepolisian tugas ini, Perhubungan dan Satpol-PP tugas ini, Dinkes tugas lain lagi. Tim sudah berkoordinasi," papar Nuswanto. 

BACA JUGA:Abrasi, Kades Pasar Sebelat Desak Pemerintah Bangun Breakwater

Selain mengurai kemacetan, tim ini nanti tidak menutup kemungkinan juga mencari solusi agar tidak terjadi kemacetan kendaraan terus menerus di titik tertentu. 

"Dititik rutinitas masyarakat seperti pasar, mungkin saja terjadi macet terus menerus di hari pasar. Nanti mungkin saja tim besama pihak terkait mencari penyebab macet, dan mencari solusi pemecahan. Dengan demikian, ada atau tidak tim urai macet di lokasi, macet tidak lagi terjadi," demikian Kapolres. 

BACA JUGA:5 Besar Lomba Desa Wisata Tingkat Provinsi, Ada Desa dari Mukomuko

Ditambahkan Dandim, Letkol. Andri, katanya, Kodim 0428 sifatnya mendukung program yang dijalankan Polres Mukomuko untuk mengatasi kemacetan yang mungkin saja terjadi di daerah ini. 

"Kami, Kodim 0428 Mukomuko siap mendukung Polres Mukomuko," singkat Dandim. (sam)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan