Bawaslu Kaur Hadiri Rapat Fasilitasi dan Pembinaan Penanganan Pelanggaran Kampanye Pemilu 2024

Bawaslu Kaur hadiri kegiatan rapat fasilitasi dan pembinaan penanganan pelanggaran tahapan kampanye Pemilu 2024--

RADAR BENGKULU - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kaur hadiri kegiatan rapat fasilitasi dan pembinaan penanganan pelanggaran tahapan kampanye Pemilu 2024.

Kegiatan ini berlangsung di hotel Two K Azana Style Jalan P Natadirja KM 6 Kota Bengkulu. 

    Rapat fasilitasi dan pembinaan penanganan pelanggaran diikuti oleh ketua dan anggota Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Bengkulu serta divisi hukum KPU Kabupaten/kota yang diselenggarakan Bawaslu Provinsi Bengkulu. 

     Kegiatan dihadiri Ketua Bawaslu Kaur, Muslihuddin, ST diwakilkan staf SDM, sedangkan Kordiv HPPH diwakilkan staf. Karena keduanya masih mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) di semarang, Jawa Tengah. Ikut juga sebagai terundang satu staf PPPS mendampingi Kordiv, Hendra Gunawan, S. Kom. Sementara, dari KPU dihadir langsung divisi hukum, Ujang Radiosaili, SH.

BACA JUGA:Sukses Menjadi Fotografer, Mahasiswa UINFAS Menabung untuk Beli Mobil

BACA JUGA:Meriahkan Pernikahan yang Mewah Anda di Santika Indonesia Hotel

Kegiatan dalam rangka pembinaan penangan pelanggaran tahapan kampanye yang sebentar lagi akan berakhir pada 10 Februari 2024.

Kordiv PPPS, Hendra Gunawan S. Kom berpendapat bahwa rapat tersebut diharapkan dapat memperkuat sistem pengawasan dan penegakan hukum dalam menyikapi pelanggaran yang terjadi pada tahapan kampanye. 

    "Rapat fasilitasi dan pembinaan penanganan pelanggaran tahapan kampanye Pemilu 2024 ini bagian dari upaya pencegahan dan penanganan sesuai prosedur yang berlaku," ujar Kordiv PPPS, Hendra Gunawan.

BACA JUGA:Wajib Pajak Diminta Lapor SPT Tahunan 2023 Sebelum 31 Maret 2024

    Hendra Gunawan menambahkan, didampingi 3 (tiga orang staf) menunjukan bahwa komitmen Bawaslu Kabupaten Kaur dalam mengawal proses demokrasi yang berkualitas dan transparan. Langkah ini sejalan dengan upaya menyelenggarakan Pemilu yang bersih dan bermartabat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan