Demi Kesejahteraan Warga, Desa Tanjung Aur Salurkan BLT DD Tahap I kepada 4 KPM

Demi Kesejahteraan Warga, Desa Tanjung Aur Salurkan BLT DD Tahap I kepada 4 KPM--
RADAR BENGKULU, KAUR - Demi kesejahteraan warga, Pemerintah Desa Tanjung Aur Kecamatan Maje salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap I kepada empat orang Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Balai Desa Tanjung Aur pada selasa 6 mei 2025
Penyaluran BLT DD tahap I dilakukan langsung Kepala Desa Tanjung Aur Supriyadi, Ketua BPD,Perangkat desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Kepala Desa Tanjung Aur Supriyadi mengatakan, Pemerintah Desa Tanjung Aur menyalurkan BLT DD Tahap I tahun anggaran 2025 kepada empat orang Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terhadap warga lanjut usia (Lansia) dan mengidap penyakit menahun sebesar Rp 300 ribu selama 6 bulan, uang BLT DD yang diterima sebesar Rp 1.800.000 per KPM demi kesejahteraan warga.
"Penerima BLT DD Tahap I ini merupakan warga Kabid dan mengidap penyakit menahun, setelah disepakati bersama warga saat musyawarah desa demi kesejahteraan warga," terang Supriyadi.
Dikatakan Supriyadi, BLT DD yang disalurkan ini mudah-mudahan memberikan keringanan bagi keluarga lanjut usia dan yang mengidap penyakit menahun, dimana sat ini mengalami kesulitan ekonomi karena tidak bisa mencari nafkah seperti biasanya. Selain itu, ia berpesan agar uang BLT DD yang diterima empat orang KPM tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik mungkin dengan memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
"Mudah-mudahan BLT DD Tahap I ini dapat meringankan beban ekonomi, sehingga warga sejahtera dan dapat meningkatan taraf hidupnya," kata Supriyadi.
Ditambahkannya, empat orang KPM yang menerima bantuan BLT DD ini sudah sesuai dengan kesepakatan bersama warga saat bermusyawarah di desa. Penyaluran BLT DD ini untuk mendukung masyarakat kurang secara finansial. Program ini langkah konkrit pemerintah dalam mengurangi dampak pandemi dan meningkatkan ekonomi masyarakat.
" Semoga dengan adanya BLT DD ini dapat membantu mencukupi kebutuhan masyarakat menjadi meningkat," tutup Supriyadi.