Salah Satu Faktor yang Dapat Berkontribusi Terhadap Kesuksesan Masa Depan Anak

Kesuksesan masa depan anak--

RADAR BENGKULU - Salah satu tolak ukur bayi itu sehat saat lahir ke dunia adalah berat badan, hal itu terkadang menjadi hal yang penting dalam keyakinan bahwa bayi itu sehat. Berbeda dengan bayi yang memiliki berat badan dibawah ideal, hal itu menimbulkan persepsi bahwa bayi itu bisa dituding kurang gizi, bahkan bisa menyebabkan stunting. 

Maka dari itu, kalian yang berkeluarga apalagi pengantin baru, dan sudah dipanggil Bunda harus tahu berapa berat badan bayi yang ideal dari sejak lahir hingga berumur 24 bulan. Pengetahuan itu penting sebab kalian bisa menjadikan referensi untuk peningkatan gizi sang bayi.  Sehingga tumbuh kembang bayi sejak lahir hingga berumur 24 bulan terus baik dan normal. 

Disamping itu penting juga sebagai Pendektesi apakah sang bayi memiliki masalah kesehatan yang memerlukan penanganan kasus. Memang setiap bayi yang baru lahir tidak memiliki berat badan yang sama termasuk tinggi tuhuhnya. 

Dikutip dari laman situs resmi hallodoc. Untuk standar mengukur berat badan idel di Indonesia mengacu pada kurva pertumbuhan dari Organisasi Kesehatan Dunia alias WHO dan kurva dari Centers for Disease Control Prevention (CDC).

BACA JUGA:Untuk Kesehatan Fisik dan Mental, Berikut 8 Manfaat Senam Zumba

BACA JUGA:4 Manfaat Sehat Yogurt Untuk Bayi Usia 6 Bulan: Bisa Mencegah Infeksi dan Pencernaan

Berikut ini berat badan bayi sesuai dengan usianya:

1. Berat badan Bayi yang Baru Lahir

Untuk berat badan bayi yang baru lahir, idealnya kisaran 2,7 -3, 9 kg. Dengan tinggi atau panjang badan sekitar 47,5-52, 0 Cm. 

Perlu diketahui berat badan bayi yang baru lahir tergolong bervariasi, namun jika berat badannya jauh dibawa standar, maka disarankan harus berkonsultasi dengan dokter spesialis anak sehingga tahu langkah penanganannya dengan baik. 

2. Berat badan Bayi yang usianya 4 Bulan

Diusia ini berat badan bayi, khusus laki-laki biasanya sekitar 6,1-73 kg, dengan panjang badan atau tinggi badan sekitar 61,5-66,0 Cm.

3. Berat badan Bayi yang berusia 6 Bulan

Diusia 6 bulan ini bayi memiliki berat badan ideal sekitar 7,0-8, 8 kg dengan tinggi badan sekitar 64,8-69, 1 Cm. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan