Mahasiswa Gelar Open Donasi Untuk Musibah Banjir di Musi Rawas Utara

Potret sejumlah panitia dan himpunan mahasiswa Musi Rawas utara saat melangsungkan open donasi korban banjir--

RADAR BENGKULU - Banjir di Kabupaten Musi Rawas Utara, Sumatera Selatan yang terjadi Rabu lalu, tanggal 10 Januari 2024 mengakibatkan beberapa aktivitas tidak dapat terjalankan sebagaimana seperti biasanya. Oleh karena itu beberapa organisasi ikut turun untuk membantu keperluan logistik dan bantuan lainnya.

Organisasi yang tergabung dalam gerakan ini ada Fososmtara( Forum silaturahmi pemuda dan mahasiswa Musi Rawas Utara Bengkulu), IMMC (Ikatan Mahasiswa Muratara Curup), HIMATARA (Himpunan Mahasiswa Musi Rawas Utara), HPP ( Himpunan Pemuda Perantau) Cabang Linggau, OSIS, Irmas dan Karang Taruna. 

Mereka ini mengadakan open donasi. Itu dimulai secara online dari tanggal 13 Januari dan turun ke jalan tanggal 16-18 Januari 2024.

BACA JUGA:Peran Teknologi Dalam Meningkatkan Aksebilitas Pendidikan di Daerah Terpencil

Kegiatan open donasi ini langsung ditransver melalui bank BRI dan dana panitia yang tertera dalam pamflet yang disebarluaskan.

Sugianto, salah seorang panitia mengungkapkan, “Saat ini kami baru bergerak melalui sosmed aja, baik WA dan IG untuk menyebar  pamflet donasi. Banyak dari mereka yang telah memberikan donasi, tapi enggan untuk memberitau nominalnya . Untuk selanjutnya Aliansi Pemuda Muratara akan mengadakan rapat untuk pembahasan turun ke jalan dan pembagian hasil donasinya.”

Dana yang telah terkumpul nantinya akan  langsung disalurkan tanpa perantara siapapun. Kalau target langsung ke dapur umum lokasi terdampak. Untuk saat ini jumlah donasi belum dihitung secara keseluruhan. Tapi diperkirakan sudah mencapai Rp 2 -3 juta ke atas.

BACA JUGA:Akibat Hujan Tak Berkesudahan, Banjir Melanda Perumahan di Unib Belakang

BACA JUGA:Kapal Perintis Sabuk Nusantara 52 Targetnya Beroperasi Kembali Februari

Sedangkan penyaluran kepada korban terdampak akan dilaksanakan hari Jumat, 19 Januari  2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan