Ini Alasan Kenapa Kabel Listrik Dipasang Sedikit Kendur

Ini Alasan Kenapa Kabel Listrik Dipasang Sedikit Kendur-Poto ilustrasi-

 

radarbengkulu.bacakoran.co - Pemasangan kabel listrik bertegangan tinggi biasanya memang dipasang agak kendur.

Alasannya untuk menghindari pemuaian yang diakibatkan karena perubahan suhu.

Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya kabel listrik putus saat menyusut di malam hari ketika suhunya dingin atau rendah.

Sebab, saat terjadi penyusutan akan terjadi pengurangan panjang, lebar, luas, dan volume suatu benda.

BACA JUGA:Warga Depok Jawa Barat Meninggal di Atas Mobil, Diduga Kesetrum Kabel Listrik

Sebagian orang pun beranggapan jika pemasangan kabel listrik dibuat lebih ketat akan terlihat lebih rapih. Selain itu, metode pemasangan kabel listrik dengan cara lebih ketat dianggap akan lebih hemat, karena tidak terlalu membutuhkan kabel yang terlalu panjang.

 

Dikutip dari laman ditsmp.kemdikbud.go.id, pemuaian adalah peristiwa perubahan dimensi atau ukuran suatu benda akibat perubahan suhu. Bentuk suatu benda bisa berubah akibat peningkatan suhu menjadi bertambah panjang, lebar, luas, bahkan volume benda tersebut. Kebalikan dari pemuaian, suhu yang rendah bisa menyebabkan penyusutan yang berpengaruh pada berkurangnya panjang, lebar, luas, dan volume suatu benda.

 

Atas dasar alasan tersebut pula lah mengapa kabel kabel listrik bertegangan tinggi dipasang agak kendur. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya kabel listrik putus saat menyusut di malam hari ketika suhunya dingin atau rendah.

 

Sebab, saat terjadi penyusutan akan terjadi pengurangan panjang, lebar, luas, dan volume suatu benda. Maka dari itu jika kabel listrik dipasang terlalu ketat dikhawatirkan bisa putus saat terjadinya penyusutan pada malam hari. Akibat putusnya kabel tersebut bisa menyebabkan terganggunya pasokan listrik.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan