Ternyata Kosmetik Bisa Buat Penyakit Kulit, Namun Jangan Khawatir Berikut Cara Mencegahnya

Jumat 18 Oct 2024 - 01:02 WIB
Reporter : Adam
Editor : syariah m

radarbengkulu.bacakoran.co - Dilansir dari laman alodokter.com, kosmetik dan produk kecantikan seharusnya membuat kulit wajah dan tubuh terlihat lebih sehat dan menarik. Namun bila produk yang dipakai mengandung bahan berbahaya atau tidak cocok dengan jenis kulit, justru bisa muncul penyakit kulit akibat kosmetik.

Produk kosmetik tidak hanya make up, tapi juga sampo, sabun, deodoran, tabir surya, cat rambut, cat kuku, krim, dan serum wajah.

Kandungan seperti alkohol, pewangi, pengawet, dan pewarna di dalam kosmetik, bisa menimbulkan masalah atau penyakit pada kulit. Gejalanya dapat terjadi sesaat setelah digunakan, beberapa hari, atau berbulan-bulan setelah pemakaian kosmetik.

BACA JUGA:Dugaan Korupsi di Dinas Pertanian Benteng, Polda Tetapkan 10 Tersangka, 2 Ditahan

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Bahas Pengelolaan Kawasan Taman Remaja & Retribusi serta Bagi Hasil Parkir Area BIM Bengkulu

Penyakit kulit dapat muncul saat kulit terpapar kandungan pengawet dan pewangi dalam kosmetik, seperti paraben, formaldehida, formalin, imadazolidinyl urea,  isothiazolinone, methylisothiazolinone, dan quaternium-15.

Penyakit kulit juga bisa dipicu oleh kandungan logam, seperti merkuri, kromium, alumunium, nikel, dan kadmium. Selain itu, ada beberapa orang juga mengalami reaksi dengan asam salisilat, sodium lauret sulfat (SLS), dan akohol, di mana bahan-bahan ini cukup umum dalam kosmetik.

 

Berikut adalah beberapa penyakit kulit yang bisa disebabkan oleh pemakaian kosmetik :

 

1. Dermatitis kontak

Kosmetik dan produk perawatan tubuh yang bersentuhan langsung dengan kulit dapat menyebabkan dermatitis kontak. 

Dermatitis kontak ini sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu :

-Dermatitis kontak iritan

Kondisi ini terjadi ketika bahan kosmetik mengiritasi kulitmu. Iritasi kulit dapat timbul dalam beberapa menit, berhari-hari, atau berminggu-minggu setelah penggunaan kosmetik.

Kategori :