Bumil Pada Trisemester Ketiga, Ini 6 Kekhawatiran yang Biasa Dialami

Rabu 09 Oct 2024 - 00:22 WIB
Reporter : Adam
Editor : syariah m

 

radarbengkulu.bacakoran.co - Dilansir dari laman alodokter.com, memasuki kehamilan trimester ketiga pasti membuat Bumil makin tidak sabar untuk segera bertemu bayi tercinta.

Namun, Pada Trisemester Ketiga ada saja berbagai kekhawatiran yang muncul dalam hati Bumil. Ini nih, macam-macam kekhawatiran yang umum dirasakan ibu hamil dan tips mengatasinya.

Perasaan khawatir yang Bumil rasakan itu sangat wajar. 

Pertama-tama, semua kehamilan dan persalinan sudah jelas memiliki risiko. Kedua, rasa khawatir yang Bumil rasakan menunjukkan besarnya kasih sayang Bumil untuk calon Si Kecil. Jadi, tidak salah, kan, kalau Bumil harap-harap cemas?

BACA JUGA:Bentuk Payudara Bumil Bisa Berubah, Berikut Tahapan Perubahannya

BACA JUGA:Bumil Alami Perut Kembung? Ini Cara Mengatasinya

Namun, Bumil tidak perlu memikirkan ini terlalu serius sampai gundah. Apa yang Bumil khawatirkan ada penjelasannya.

 

Berikut beberapa hal yang banyak dipertanyakan ibu hamil pada kehamilan trimester ketiga beserta jawabannya :

 

1. Bolehkah bepergian jauh?

Bepergian jauh saat hamil sebenarnya masih diperbolehkan sampai usia kehamilan 32-34 minggu, kecuali bila ibu berisiko melahirkan prematur. Bepergian jauh di minggu-minggu akhir kehamilan tidak dianjurkan karena mempertimbangkan kemungkinan bayi lahir sewaktu-waktu.

Selain itu, duduk terlalu lama selama perjalanan juga dapat meningkatkan risiko pembentukan bekuan darah yang berbahaya untuk kehamilan. Jika Bumil memang harus bepergian jauh menggunakan mobil, usahakan Bumil meluangkan waktu untuk istirahat dan meregangkan kaki, setidaknya setiap sejam atau dua jam sekali.

 

Kategori :