Operasi untuk mengangkat seluruh payudara (mastektomi).
Pembedahan untuk mengangkat sebagian jaringan payudara (lumpektomi).
Pembedahan untuk mengangkat kelenjar getah bening di sekitarnya.
Pembedahan untuk rekonstruksi payudara setelah mastektomi.
Prosedur yang dipilih akan tergantung pada ukuran dan stadium kanker. Memilih langkah perawatan biasanya dilakukan oleh dokter, yang disesuaikan dengan keinginan masing-masing pasien. Hal tersebut sudah seharusnya didiskusikan dengan matang.
Radiasi adalah jenis terapi bertarget, di mana sinar-X berenergi tinggi digunakan untuk membunuh sel kanker dan mencegah kanker menyebar. Namun, perawatan ini biasanya direkomendasikan pada tahap awal kanker payudara, setelah lumpektomi untuk kanker payudara stadium 0. Selain itu terapi ini juga dapat digunakan bersamaan dengan perawatan lain.
Terapi radiasi diketahui memang dapat menurunkan risiko kanker payudara. Pengobatan ini biasanya diberikan 5 hari perminggu selama 5 hingga 7 minggu.
Waspadai Kondisi Kanker Payudara Berulang