5 Makanan yang Dapat Memberikan Umur Panjang Menurut Ahli Gizi Asal Jepang Salah Satunya Rumput Laut

Sabtu 31 Aug 2024 - 08:09 WIB
Reporter : eka purnama
Editor : syariah m

 

radarbengkulu.bacakoran.co - Mengembangkan gaya hidup sehat adalah salah satu kunci untuk hidup lebih lama dan terhindar dari berbagai macam penyakit.

 Hal ini juga yang dilakukan oleh banyak warga Jepang dengan menjaga pola makan yang sehat.

Sudah menjadi fakta umum bahwa Negeri Matahari Terbit merupakan negara dengan usia harapan hidup terpanjang di dunia. 

Banyak warganya yang berusia lebih dari 100 tahun dan masih memiliki tubuh yang sehat.

Asako Miyashita, seorang ahli gizi profesional dari Tokyo, mengungkapkan bahwa Negeri Sakura memiliki setidaknya lima makanan khas yang ia yakini sebagai rahasia panjang umur.

Asako dibesarkan di Jepang. Sejak usia dini ia diajarkan bahwa makanan adalah obat, dan neneknya yang berusia 92 tahun juga percaya bahwa rahasia umur panjang terletak pada makanan yang tepat.

Berikut adalah lima makanan yang menurut ahli gizi ini dikonsumsi setiap hari agar tetap sehat dan hidup lebih lama dikutip dari laman lifestyle:

BACA JUGA:Pahami Mitigasi Bencana, Jangan Panik Isu Bencana

BACA JUGA:Ini Komitmen Paslon Reskan Efendi - Faizal Mardianto Untuk Seluruh Kades

1. Rumput laut

Rumput laut kaya akan mineral penting seperti zat besi, kalsium, asam folat, dan magnesium. Mengonsumsi rumput laut setiap hari dapat meningkatkan serat makanan.

 

Asupan serat yang cukup dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung, stroke, tekanan darah tinggi, dan diabetes tipe 2. 

 

Kategori :