Sate klatak ini menggunakan daging kambing yang sudah dipotong secara dadu dan ditusuk menggunakan jeruji sepeda, bukan tusuk bamboo seperti sate pada umumnya. Setelah itu sate tersebut dibakar diatas bara api hingga matang keseluruhan.
Uniknya, sate klathak pak jede jakarta ini disajikan dengan bumbu yang sangat sederhana yakni hanya menggunakan garam, dengan demikian cita rasa dari daging kambing yang orginal benar benar terasa dilidah.
Kunci dari kelezatan sate klatak ini dari bumbu yang digunakan, sehingga memberikan rasa yang enak dan juga menggugah selera.
Tidak hanya itu, tempat makan sate pak jede ini juga memberikan menu lainnya yang tidak kalah akan kelezatannya.
Anda juga dapat menikmati berbagai macam menu lain di sate pak jede seperti gulai kambing, ada tongseng dan juga sop kambing.
Semua makanan ini telah dimasak meggunakan bumbu bumbu pilihan sehingga masih terjaga keaslian cita rasa Indonesia.
Hadir dengan beragam pilihan, tempat makan sate pak jede adalah rekomendasi yang tepat.
BACA JUGA:Oknum Dokter Minta Transfer Uang ke Pasien BPJS, Dirut RSUD Mukomuko Marah
BACA JUGA:Istri Bupati Berpeluang jadi Ketua DPRD Bengkulu Selatan, Ini Tanggapan Gusnan Mulyadi
BACA JUGA:BPN Kaur Targetkan Redistribusi 500 Bidang Tanah di Kecamatan Nasal Tahun 2024