FIFGROUP Capai Target Transaksi Hingga Rp 6,8 Miliar di IMOS 2024
FIFGROUP Capai Target Transaksi Hingga Rp 6,8 Miliar di IMOS 2024-Poto ilustrasi-
radarbengkulu.bacakoran.co, Jakarta: PT Federal International Finance (FIFGROUP), salah satu anak perusahaan PT Astra International Tbk, dan bagian dari Astra Financial yang menjadi Platinum Sponsor Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 capai total nilai transaksi sebesar Rp6,8 miliar pada perhelatan yang digelar di ICE BSD City, Tangerang Selatan.
BACA JUGA:Berikut 7 Manfaat Minuman Tradisional Wedang Uwuh, Dapat Mengatasi Diare Hingga Asam Urat
Direktur FIFGROUP, Daniel Hartono mengatakan bahwa capaian transaksi FIFGROUP yang diperoleh pada IMOS 2024 sesuai dengan target yang ditetapkan oleh perusahaan. “Tahun ini kami menargetkan untuk mendapat transaksi sebesar Rp 6,8 miliar atau naik 8 persen dari pencapaian tahun lalu,” ungkap Daniel.
“Harapan FIFGROUP sejak awal berkontribusi dalam pameran IMOS 2024 adalah untuk dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan otomotif Indonesia. FIFGROUP sukses catatkan nilai transaksi sebesar Rp6,8 miliar sesuai dengan target yang telah ditetapkan,” tambah Daniel.
Lebih lanjut Daniel mengatakan, capaian positif tersebut juga tercermin dari jumlah pembiayaan FIFGROUP sebanyak 306 unit atau lebih besar 2% dari target jumlah pembiayaan sebesar 300 unit.