280 Ribu Anak di Provinsi Bengkulu Jadi Sasaran Pekan Imunisasi Nasional Polio

Selasa 23 Jul 2024 - 21:30 WIB
Reporter : windi junius
Editor : Azmaliar Z

 

 

Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah yang diwakili oleh Asisten I Setda Provinsi Bengkulu, Drs. Khairil Anwar, M.Si, menekankan pentingnya partisipasi aktif orang tua. 

“Saya mengajak seluruh orang tua untuk berpartisipasi aktif dalam program ini. Pastikan anak-anak kita mendapatkan imunisasi polio sesuai jadwal yang telah ditetapkan,” ujarnya.

 

 

Khairil menambahkan, perlindungan terhadap polio adalah hak setiap anak dan merupakan tanggung jawab bersama untuk memastikan hak tersebut terpenuhi. 

“Peningkatan derajat kesehatan masyarakat terus didorong. Untuk mencapai tujuan tersebut, diperlukan perencanaan yang sistematis, terpadu, dan melibatkan kerjasama lintas sektor,” imbuhnya.

 

 

Di Provinsi Bengkulu, target imunisasi mencakup 287.541 anak dengan cakupan minimal 95 persen untuk setiap putaran. Khairil mengakui bahwa angka ini menuntut kerjasama dan dukungan dari semua pihak. 

“Tentu ini bukan pekerjaan yang mudah. Pelayanan langsung berada di tingkat kabupaten dan kota, sehingga kita sangat berharap pemerintah setempat serius melaksanakan pekan imunisasi nasional ini,” paparnya.

 

 

Khairil juga mengingatkan bahwa persiapan pelaksanaan Pilkada dapat mengalihkan fokus, sehingga dibutuhkan komitmen serius dari pemerintah kabupaten dan kota. “Kita berharap pemerintah kabupaten dan kota dapat melaksanakan Pekan Imunisasi Nasional ini dengan sungguh-sungguh,” tegasnya.

 

Kategori :