Khatib : Harmen Z, SH (Ketua BMA Kota Bengkulu)
Disampaikan di : Masjid Besar Al-Amin, Jalan RE Martadinata
Kelurahan Kandang, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu
Bapak-bapak kaum muslimin jamaah Jumat yang dirahmati oleh Allah SWT
Pertama dan yang paling utama mari kita bersyukur ke hadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunia sehingga pada hari ini kita dapat kembali hadir di dalam masjid yang kita cintai ini dalam rangka mendirikan shalat Jumat secara berjamaah. Mudah-mudahan derap langka dan ayunan tangan kita untuk datang ke masjid pada Jumat ini mendapat pahala yang besar dari Allah SWT.
Selanjutnya shalawat dan salam semoga Allah SWT curahkan kepada junjungan Nabi Besar kita Muhammad SAW, dengan banyaknya kita bershalawat kepadaNya in shaa Allah kita selalu istiqamah didalam menjalankan perintahNya, dan di yaumil qiyamah nanti in shaa Allah kita mendapatkan syafaat dari Baginda Rasulullah SAW.
Saudaraku kaum muslimin jamaah Jumat yang berbahagia
Selanjutnya perkenankan khatib menyampaikan wasiat, terutama kepada diri khatib sendiri dan juga bagi jamaah Jumat rahimakumullah, marilah kita terus berusaha untuk meningkat kan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT. Taqwa dalam arti yang sesungguhnya yakni melaksanakan perintahNya, dan menjauhi semua laranganNya, sehingga dengan demikian kita menjadi orang yang selalu diberi keselamatan dunia dan akhirat..Aaamin
Saudaraku kaum muslimin jamaah Jumat yang di Rahmati Allah SWT
Bulan Rajab hadir dalam siklus kehidupan ibarat embun yang menetes ditengah kegersangan jiwa, membawa kesejukan dan harapan baru bagi hati yang rindu akan keteduhan spiritual
Bulan Rajab adalah salah satu dari empat bulan haram yang dimuliakan oleh Allah SWT, dan merupakan anugerah waktu yang sarat dengan nilai spiritual dan keberkahan bagi umat.
Sebagai bulan yang penuh dengan keberkahan, Rajab dijadikan oleh umat Islam sebagai momentum untuk memperbanyak amal shaleh, memperbaiki diri dan mendekatkan hati kepada Allah SWT. Karena keutamaan bulan Rajab ini tidak hanya berfokus pada individu, tetapi juga memiliki dampak besar bagi kemaslahatan umat, jika benar-benar dihayati dengan sungguh-sungguh dan ikhlas karena Allah SWT.
Didalam surat At-Taubah ayat 36 Allah SWT berfirman yang artinya : "SESUNGGUHNYA BILANGAN BULAN DISISI ALLAH ADALAH DUA BELAS BULAN DALAM KETETAPAN ALLAH PADA WAKTU DIA MENCIPTAKAN LANGIT DAN BUMI, DIANTARANYA EMPAT BULAN HARAM, ITULAH KETETAPAN AGAMA YANG LURUS, MAKA JANGAN LAH KAMU MENGANIAYA DIRI KAMU DALAM BULAN-BULAN TERSEBUT."
Kaum muslimin jamaah Jumat yang dirahmati Allah SWT
Sesungguhnya Allah SWT memberikan keistimewaan kepada seluruh umat manusia di bulan Rajab ini. Dimana semua amal kebaikan dilipatgandakan pahalanya. Begitu juga perbuatan jahat yang dilakukan dibulan Rajab ini memiliki dampak yang lebih besar balasannya.