Tips dan Trik Belanja Bulanan yang Harus Anda Ketahui, Bisa Kontrol Pengeluaran dan Tidak Boros

Minggu 07 Jan 2024 - 20:22 WIB
Reporter : tim redaksi
Editor : syariah muhammadin

 

RADAR BENGKULU - Belanja bahan makanan bulanan sering kali menjadi jadwal rutin sebuah keluarga. Belanja bulanan melibatkan pembelian barang-barang penting yang dapat digunakan dalam waktu satu bulan untuk tujuan menghemat waktu. Ternyata belanja bulanan justru membuat pengeluaran Anda terlampau jauh dan Anda cenderung membeli barang yang sebenarnya tidak terpakai.

 

 

 

Dari beberapa sumber  berikut 3 tips yang bisa Anda gunakan agar keuangan Anda lebih stabil dan belanja Anda lebih menyenangkan.

BACA JUGA:Tips dan Trik Belanja Hemat, Agar Tidak Tergiur Diskon

BACA JUGA:4 Hotel Murah di Kota Bengkulu, Biaya Sewa Kamar Dibawah 200 Ribu Rupiah

1. Cek isi kulkas, buat daftar lalu berbelanja

 

Mengecek isi kulkas merupakan langkah awal untuk tidak membeli barang serupa dalam jumlah banyak. Gunakan dulu sisa bahan makanan yang ada di kulkas agar tidak terbuang sia-sia. Kemudian, mulailah membuat daftar belanjaan barang-barang yang perlu Anda beli agar Anda memiliki batasan saat berbelanja.

 

2. Ubah strategi pembelian Anda setiap minggu atau setiap 3 hari

 

Apakah Anda tim pembelian bulanan? Coba ubah jadwal belanja Anda menjadi seminggu sekali atau 3 hari sekali. Tips ini cukup untuk mengontrol keuanganmu agar tidak kolaps lho. Anda dapat membuat daftar resep sebelum berbelanja.

Kategori :