Dukungan Warga Untuk Dedy-Agi di Pilkada Kota Bengkulu Terus Mengalir

Dukungan Warga Untuk Dedy-Agi di Pilkada Kota Bengkulu-RADAR BENGKULU-

RADAR BENGKULU – Dukungan kepada pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu, Dedy Ermansyah dan Nuragiyanti Dewi Permatasari atau yang lebih dikenal dengan Dedy-Agi semakin menguat menjelang Pilkada Kota Bengkulu 2024. 

Pada Kamis, 26 September 2024, puluhan warga RT 09 RW 03 Kelurahan Rawa Makmur Permai secara resmi mendeklarasikan dukungan mereka terhadap pasangan nomor urut 3 tersebut.

Deklarasi ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat. Termasuk tokoh masyarakat, pemuda, hingga emak-emak yang tampak antusias menyambut visi dan misi pasangan Dedy-Agi. 

Mereka berharap bahwa pasangan ini bisa membawa perubahan yang signifikan bagi Kota Bengkulu. Terutama di wilayah-wilayah yang sering terpinggirkan.

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Persiapkan Penyesuaian TPP ASN dengan Standar Hidup Jakarta

BACA JUGA:Dani Hamdani Serukan Persatuan dan Kampanye Damai di Pilwakot Bengkulu 2024

Serly Hudaya, salah seorang warga yang hadir dalam deklarasi tersebut menyatakan bahwa pasangan Dedy-Agi menawarkan harapan baru bagi warga Bengkulu, terutama karena pengalaman Dedy Ermansyah yang pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur Bengkulu. 

Menurut Serly, pengalaman tersebut menjadi modal penting untuk memimpin Kota Bengkulu ke arah yang lebih baik.

“Kami percaya bahwa Pak Dedy, dengan pengalamannya mampu membawa perubahan nyata. Beliau bukan hanya berpengalaman di pemerintahan, tetapi juga di berbagai organisasi. Termasuk di bidang olahraga. Kami berharap pasangan Dedy-Agi bisa memperjuangkan aspirasi masyarakat. Terutama dalam mengatasi masalah-masalah yang selama ini kami hadapi,” ujar Serly optimis.

Dalam acara deklarasi tersebut, warga juga menyampaikan berbagai permasalahan yang mereka hadapi. Itu mulai dari kebutuhan pokok yang terus meningkat, banjir yang kerap melanda, hingga penanganan sampah yang belum optimal. 

Mereka berharap bahwa jika terpilih, pasangan Dedy-Agi akan mampu memberikan solusi atas berbagai masalah ini dan memperhatikan pembangunan di wilayah mereka, khususnya di Rawa Makmur Permai.

BACA JUGA:Paslon Walikota Bengkulu Dedy-Agi Berjanji Untuk Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan dan UMKM

BACA JUGA:Paslon Dedy-Agi Resmi Daftar di KPU Kota Bengkulu, Janji Beras Gratis dan Cetak Pengusaha Muda

Sementara itu Suryatati, perwakilan dari keluarga pasangan Dedy-Agi, turut hadir dalam acara tersebut dan menyampaikan rasa harunya atas antusiasme dukungan yang ditunjukkan oleh warga. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan