Pemkab BU Gelar Apel Kehormatan dan Renungan Suci di TMP Ratu Samban

Apel Kehormatan dan Renungan Suci di TMP Ratu Samban--

Bupati Bengkulu Utara, Ir. H. Mian, dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Apel Kehormatan dan Renungan Suci ini merupakan agenda rutin setiap tahun yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus. Kegiatan ini, menurutnya, adalah bentuk penghormatan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.

“Upacara ini diawali dengan pembacaan ikrar kepada para pahlawan, terdiri dari TNI, Polri, veteran, dan sipil yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan. Selanjutnya, kita mengheningkan cipta dengan diiringi pemadaman listrik di TMP Ratu Samban dan penyalaan obor sebagai alat penerangan,” ujar Bupati Mian.

Apel Kehormatan dan Renungan Suci ini merupakan bentuk penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan yang telah memberikan segalanya demi kemerdekaan Indonesia. Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat perjuangan para pahlawan terus hidup dalam diri setiap anak bangsa.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan