Pemdes Pagar Ruyung Beri Makan Tambahan Untuk Balita dan Ibu Hamil

Pemdes Pagar Ruyung Beri Makan Tambahan Untuk Balita dan Ibu Hamil--

RADAR BENGKULU.BACAKORAN.CO, BATIK NAU - Pemerintah Desa Pagar Ruyung, Kecamatan Batik Nau, Kabupaten Bengkulu Utara melakukan pemberian makanan tambahan untuk balita dan ibu hamil.

Pemberian makanan tambahan balita dan ibu hamil ini dilakukan Pemdes Pagar Ruyung melalui Kader Posyandu. Adapun makanan tambahan berupa telur, susu dan bubur kacang hijau yang diberikan kepada balita dan ibu hamil secara bertahap.

Pada Kamis, 11 Juli 2024, Ketua PKK Desa Pagar Ruyung Ny. Risyanti Agung bersama Kades Posyandu memberikan makanan tambah untuk balita dan ibu hamil berupa bubur kacang hijau.

Kepala Desa Pagar Ruyung, Agung Hartodi didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Desa Pagar Ruyung, Ny. Risyanti Agung mengatakan, pemberian makanan tambahan untuk balita dan ibu hamil ini melalui anggaran Dana Desa (DD) melalui Kades Posyandu.

"Pemberian makanan tambahan untuk balita dan ibu hamil ini melalui anggaran Dana Desa (DD) yang memang telah kita anggarkan melalui Kades Posyandu," kata Kades.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Bupati Seluma Launching BTS Ulu Talo, Warga Air Keruh Gembira

BACA JUGA:Sambut HUT RI, Kecamatan Batik Nau Bentuk Kepanitiaan

Kades mengatakan lebih lanjut, hal ini sebagai upaya bersama, terkhusus Pemdes dan PKK Desa Pagar Ruyung untuk penambahan gizi dan upaya pencegahan stunting.

"Jadi makan tambahan untuk balita dan ibu hamil itu ada telur, susu dan bubur kacang hijau yang diberikan secara bertahap. Susu dan telur telah diberikan beberapa bulan lalu dan hari ini tadi pemberian bubur kacang hijau," terang Kades.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan