Pemprov Bengkulu dan Dekranasda Tingkatkan Nilai Ekonomi dan Popularitas Batik Besurek

dukungan penuh dari Pemprov Bengkulu dan Dekranasda, diharapkan kain Besurek dapat semakin dikenal, baik di tingkat nasional maupun internasional, dan mampu bersaing dengan produk wastra dari daerah lain-Ist-

"Antusiasme pengunjung sangat luar biasa di sini. Batik Besurek dengan berbagai corak yang kami bawa cukup laris dan banyak peminatnya," jelas Hartini, yang akrab disapa Opet.

 

 

Pada Expo ini, Provinsi Bengkulu membuka tiga stand utama. Yaitu Stand Dekranasda Provinsi Bengkulu, Dekranasda Kabupaten Seluma, dan Stand Kain Besurek dari "Uni Batik", salah satu UMKM binaan Dekranasda Provinsi Bengkulu. 

Momen seperti ini dinilai sangat penting untuk memperkenalkan produk lokal ke pasar yang lebih luas. Sekaligus, memberikan kesempatan kepada para perajin untuk memperluas jaringan dan memperbaiki kualitas produk mereka.

Kain Besurek, yang telah menjadi ikon budaya Bengkulu, terus dikembangkan dengan berbagai inovasi desain dan kualitas bahan yang lebih baik. Usaha ini tidak hanya untuk mempertahankan warisan budaya, tetapi juga untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi para perajin lokal.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Smart TV Murah dan Berkualitas, Harga Mulai Rp 1 Jutaan

BACA JUGA:Bantuan Pangan Tahap II Disalurkan di Bengkulu Tengah

Dengan adanya dukungan penuh dari Pemprov Bengkulu dan Dekranasda, diharapkan kain Besurek dapat semakin dikenal, baik di tingkat nasional maupun internasional, dan mampu bersaing dengan produk wastra dari daerah lain.

 Inisiatif ini juga merupakan bagian dari upaya yang lebih besar untuk mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif di Bengkulu. 

Pameran seperti ini juga menjadi ajang bagi para pelaku UMKM untuk belajar dan berinovasi, memastikan bahwa produk mereka tidak hanya mengikuti perkembangan zaman, tetapi juga tetap mempertahankan nilai-nilai budaya yang terkandung di dalamnya. 

Upaya sinergis antara pemerintah, Dekranasda, dan UMKM ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi perkembangan ekonomi dan budaya di Bengkulu. 

Tag
Share