Pemda BS Laksanakan TEPRA Triwulan I

Wakil Bupati Bengkulu Selatan H. Rifai Tajuddin,S.Sos pimpin rapat TEPRA Triwulan I diaula Sekretariat Pemerintah Daerah-Fahmi/RADAR BENGKULU-

RADAR BENGKULU MANNA  - Rapat yang dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Bengkulu Selatan, Rifa'i Tajuddin, membuka secara resmi rapat Tim Evaluasi dan Pengawasan Realisasi Anggaran (TEPRA) Triwulan I di Ruang Rapat Sekretariat Daerah hari ini. 

Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi pemerintah daerah dalam mengevaluasi penyerapan anggaran

Rapat TEPRA yang dihadiri oleh para pejabat terkait dan perwakilan dari berbagai sektor ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian-capaian serta kendala-kendala yang dihadapi dalam implementasi program-program pembangunan daerah.

"Kegiatan ini kita lakukan sangat  penting untuk menciptakan  sinergi dan kolaborasi antar instansi dalam mencapai target-target pembangunan yang telah kita  ditetapkan,"ucap Rifai di aula Sekretariat Rabu (26/03).

Apalagi saat ini,dalam era yang serba dinamis seperti sekarang,  perlu terus meningkatkan kinerja dan efisiensi dalam penyelenggaraan pemerintahan. Rapat TEPRA ini menjadi sarana yang tepat untuk mengevaluasi langkah-langkah yang telah diambil serta merumuskan strategi-strategi baru guna meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Selain itu, dalam rapat ini juga dibahas sejumlah isu strategis yang menjadi fokus perhatian pemerintah daerah, seperti peningkatan infrastruktur dan pemberdayaan ekonomi masyarakat

BACA JUGA:Program Internet Gratis Didalam Masjid Mulai Dimanfaatkan

BACA JUGA:Dinsos Akan Kelompokkan DTKS Sesuai Kriteria

"Untuk itu dengan rapat TEPRA yang kita lakukan dapat menjadi alat guna mempercepat penyerapan anggaran, dan memastikan APBD tepat sasaran sesuai dengan perencanaan,sehingga pembangunan di Bengkuku Selatan bisa dirasakan seluruh lapisan masyarakat,"pungkas Rifai.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan