Ini Manfaat Asuransi Jiwa yang Terasa Penting Ketika Terjadi Kecelakaan

Asuransi jiwa bagi para pekerja sangat penting. Hal itu karena, kecelakaan kerja yang berujung kematian tentu tidak ada yang tahu kapan akan terjadi-qoala-

 

RADAR BENGKULU - Asuransi jiwa bagi para pekerja sangat penting. Hal itu karena, kecelakaan kerja yang berujung kematian tentu tidak ada yang tahu kapan akan terjadi.

Memang semua orang tentunya tidak ingin terjadi hal-hal yang tidak dinginkan saat bekerja, namun asuransi jiwa bisa menjadi pegangan hidup.

Manfaat Asuransi jiwa terasa ketika sang kepala rumah tangga yang bekerja meninggal dunia, dan nanti pihak asuransi akan mengeluarkan uang pertanggungan kepada istri dan anak untuk memenuhi kebutuhan hidup sementara.

Asuransi jiwa ini semacam warisan yang bisa berguna ketika sang kepala rumah tangga tutup usia.

Selaku ahli waris dapat memanfaatkan uang pertanggungan untuk modal usaha baru, atau sekedar membayar angsuran rumah maupun uang sekolah anak.

BACA JUGA:Pemilik Zodiak Pisces Sangat Cocok Nonton 3 Film Ini

BACA JUGA:Beni Harjono, Putra Asli Bengkulu Jadi Direktur Utama Bank Bengkulu

Jadi, jika anda sebagai pekerja swasta di kantoran atau apapun, maka anda wajib bertanya ke pihak perusahaan apakah anda terdaftar atau tidak di asuransi jiwa. 

Sebagai ilustrasi, misal ayah telah terdaftar sebagai nasabah asuransi jiwa, ketika ayah meninggal maka uang tanggungan asuransi akan disalurkan langsung ke ahli waris yakni anak atau istri. 

Jadi demikian pentingnya asuransi bagi kita yang rutin bekerja mencari nafkah. Untuk kamu yang belum terdaftar, maka bisa cek di artikel kami lainnya. (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan