Polres Bengkulu Selatan Gelar Apel Pergeseran Personel PAM TPS
Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP Florentus Situngkir,SIK pimpin Apel Pergeseran Personel PAM TPS.--
RADAR BENGKULU, MANNA - Dalam pengamanan TPS, agar seluruh personil selalu menjaga kesehatan demi kelancaran tugas kepolisian dengan baik dan benar.
Kapolres Bengkulu Selatan Akbp Florentus Situngkir SIK saat memimpin apel sekaligus pengecekan 210 personel yang akan berangkat PAM TPS Pemilu 2024,yang terutama personel yang terlibat wajib menjaga netralitas dan etika dalam bertugas di lapangan.
"Sebagai anggota Polri kita diberikan tanggung jawab untuk mengamankan proses demokrasi agar berjalan dengan aman dan damai. maka dari itu, laksanakan tugas ini dengan baik, penuh rasa tanggung jawab dan pahami tugas pokok kepolisian dalam pengamanan TPS,"ungkap Florentus di lapangan upacara Polres Bengkulu Selatan Senin(12/02).
Kapolres kembali menegaskan kepada seluruh personil Pam TPS Polres Bengkulu Selatan agar selalu berkoordinasi dan berkomunikasi apa saja yang perlu dilakukan sebelum pelaksanaan tugas, agar selama menjalankan tugas tidak ada hambatan serta hal-hal yang dapat mengganggu dalam tugas.
BACA JUGA:Sekretariat DPRD BS MoU bersama Kejaksaan Negeri, Soal Apa Ya?
BACA JUGA:Masyarakat Bisa Lapor melalui Layanan Call Center Polri 110
Adapun yang disampaikan Kasi Humas Polres Bengkulu Selatan AKP Sarmadi mengatakan sebanyak 210 personel yang terlibat pengamanan TPS ini, nantinya akan melaksanakan tugas di 584 TPS yang berada dalam 11 Kecamatan di wilayah Kabupaten Bengkulu Selatan .
Selain itu Sarmadi juga menyampaikan bahwa pantauan situasi kondusifitas wilayah hukum Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu sampai saat ini aman dan tidak ada gangguan yang cukup menonjol. Bahkan sejak beberapa bulan yang lalu pengamanan di sejumlah tempat dan kantor penyelenggara pemilu juga terus dilakukan.
Dengan tujuan agar jelang pemilu di Kabupaten Bengkulu Selatan aman dan kondusif sampai hari H pencoblosan. Gunakan hak pilih dengan bijak dan pilihlah secara bijaksana sesuai dengan hati nurani dan keyakinan.
BACA JUGA:Ini Kajian Lingkungan Hidup Strategis RPJPD Kabupaten Kaur Tahun 2025-2045
BACA JUGA:40 Pejabat Eselon III dan IV Dimutasi
"Keamanan dan ketertiban di TPS adalah tanggung jawab bersama, jadi mari kita jaga bersama-sama agar pemilihan berlangsung aman dan damai" pungkas Sarmadi.